Seluruh Pegawai Harus Perbaharui Data Kepegawaian Dalam Simpeg

Sungguminasa, INFO_PAS – Aplikasi Simpeg New mulai disosialisasikan kepada seluruh pegawai Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa. Sosialisasi aplikasi kepegawaian ini disampaikan oleh Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Sungguminasa, Victor Teguh, Rabu (2/11) di aula lapas. “Hal yang baru dari Simpeg New adalah bagaimana sistem pelaporan kinerja yang terkait dengan absensi dan jurnal harian untuk mendapatkan laporan kinerja per masing-masing pegawai sesuai capaian kinerja yang ditargetkan di awal,” terang Victor. Kepala Urusan Kepegawaian dan Keuangan Lapas Narkotika Sungguminasa, Rusdi, menekankan pentingnya peran aktif seluruh pegawai untuk mengisi dan mengetahui isi dari aplikasi yang juga dapat diakses dengan mudah melalui smartphone. “Pegawai dituntut mandiri untuk mengisi dan meng-update data kepegawaian diri pada aplikasi Simpeg. Step awal, seluruh pegawai wajib memahami terlebih dahulu secara menyeluruh a

Seluruh Pegawai Harus Perbaharui Data Kepegawaian Dalam Simpeg
Sungguminasa, INFO_PAS – Aplikasi Simpeg New mulai disosialisasikan kepada seluruh pegawai Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa. Sosialisasi aplikasi kepegawaian ini disampaikan oleh Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Sungguminasa, Victor Teguh, Rabu (2/11) di aula lapas. “Hal yang baru dari Simpeg New adalah bagaimana sistem pelaporan kinerja yang terkait dengan absensi dan jurnal harian untuk mendapatkan laporan kinerja per masing-masing pegawai sesuai capaian kinerja yang ditargetkan di awal,” terang Victor. Kepala Urusan Kepegawaian dan Keuangan Lapas Narkotika Sungguminasa, Rusdi, menekankan pentingnya peran aktif seluruh pegawai untuk mengisi dan mengetahui isi dari aplikasi yang juga dapat diakses dengan mudah melalui smartphone. “Pegawai dituntut mandiri untuk mengisi dan meng-update data kepegawaian diri pada aplikasi Simpeg. Step awal, seluruh pegawai wajib memahami terlebih dahulu secara menyeluruh aplikasi Simpeg. Era teknologi modern saat ini memang mengharuskan pegawai untuk sigap  mengikuti perubahan dan perkembangan yang kian pesat dalam menunjang kinerja pegawai untuk memberikan kontribusi bagi perkembangan kerja nyata yang berkepastian,” tegas Rusdi. Pada kesempatan itu dilakukan pula simulasi aplikasi Simpeg oleh operator Lapas Narkotika Sungguminasa, Agi Dwi, dengan disaksikan oleh seluruh pegawai Lapas Narkotika Sungguminasa. Selanjutnya, Kalapas Narkotika Sungguminasa mengingatkan seluruh pegawai bahwa akan dilakukan pengawasan dan pengendalian pemberantasan pungutan liar (pungli). “Setiap pegawai harus mawas diri, introspeksi, dan mengukur diri untuk kemudian mengambil langkah bijak dalam menghentikan adanya aktivitas atau transaksi yang berpotensi pungli karena setiap orang memungkinkan terjadinya pungli,” uajr Victor. Menurutnya, potensi pungli itu akan terus ada sebab belum adanya perencanaan pengganggaran bagi kegiatan yang menunjang aktivitas kerja secara maksimal, apalagi terhadap dekatnya kondisi interaksi dengan masyarakat. “Maksimalkan kinerja kita terus-menerus sebab pemimpin di atas sana juga terus memperjuangkan remunerasi kita untuk mencapai 100â„… dengan membuktikan bahwa kita layak untuk mendapatkan remunerasi tinggi dengan kinerja yang maksimal dengan peningkatan dan perubahan dalam menyesuaikan perkembangan yang ada terkait pelaksanaan tugas,” imbau Victor. “Jangan berhenti evaluasi diri sejauhmana kinerja yang telah kita lakukan dan peningkatan apa yang harus kita susun dan kerjakan,” tambahnya. Diakhir pengarahan, tak lupa Kalapas mengingatkan agar jangan pernah mau ‘pecah piring' karena terlibat dengan narkoba. “Semua yang didapat hanya sesaat, tapi seragam kita taruhannya,” tegasnya.     Kontributor: Ruri Fatimansari

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0