Pandeglang, INFO_PAS – Sebanyak 205 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Pandeglang mengikuti sosialisasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pandeglang, Rabu (27/2). Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan Rutan Pandeglang, Alwan, mengatakan panitia pelaksanaan Pemilu 17 April 2019 nanti setengahnya berasal di Rutan Pandeglang dan sisanya dari kelurahan.
[caption id="attachment_74415" align="aligncenter" width="300"]

sosialisasi Pemilu 2019 di Rutan Pandeglang[/caption]
“Kami berharap semua WBP bisa mengeluarkan hak pilihnya, termasuk petugas yang dinas saat hari pemilihan nanti,†tutur Alwan.
Sementara itu, Staf Divisi Admin Operator Pemilih KPU Pandeglang, Ahmad Maulana Husein, menyampaikan para penghuni rutan tetap memiliki hak untuk memilih pada Pemilu 2019. Bahkan, WBP yang berasal dari luar Pandeglang juga mempunyai hak sebagai pemilih selama mereka terdaftar sebagai pemilih di daerah asalnya.
“Kami melakukan sosialisasi prosedur Pemilu 2019 dan surat suara yang akan diterima nanti. Selain itu, kami juga simulasikan tata cara pencoblosan,†tambah Ahmad.
Â
Kontributor: Jaenal & AyuÂ