Tatap Muka Bersama Jajaran Lapas Dobo, Ini Pesan Plt. Kadivpas Maluku

Tatap Muka Bersama Jajaran Lapas Dobo, Ini Pesan Plt. Kadivpas Maluku

AmbonINFO_PAS – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku, Saiful Sahri, mengadakan tatap muka bersama jajaran Lembaga Pemasayarakatan (Lapas) Kelas III Dobo, Senin, (28/6). Pertemuan melalui Zoom tersebut dilakukan dalam rangka pembinaan, monitoring, pengawasan, dan pengendalian (Bintorwasdal) bagi seluruh jajaran di Lapas Dobo.

Dalam kesempatan tersebut Saiful menyampaikan pentingnya sinergi dalam pelaksanaan tugas antara Kepala Lapas dengan seluruh pejabat struktural serta staf yang ada. “Pimpinan harus dapat bersinergi dengan pejabat struktural serta staf yang ada. Anggaran boleh terbatas, petugas boleh terbatas namun semangat tidak boleh terbatas, itu yang harus dimanfaatkan,” ujar Saiful.

Ia menambahkan bahwa pimpinan harus mampu memaksimalkan segala potensi yang ada, serta dapat membangun narasi yang baik kepada masyarakat di daerah bahwa paradigma Lapas telah berubah sejalan dengan upaya menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Menurutnya, masyarakat di daerah harus dicerdaskan terkait aturan pelayanan kepada masyarakat dan Lapas Dobo harus menunjukan perubahan tersebut.

Terkait pelayanan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Saiful menegaskan bahwa apa yang menjadi hak harus dapat dipenuhi sesuai ketentuan yang berlaku, baik terkait makan dan minum, hak kesehatan, hak remisi dan Integrasi, maupun hak-hak lainnya. “Berikan pelayanan yang baik. Ingat, WBP bukan musuh, mereka bagian dari kita dan tugas kita adalah melayani mereka sesuai ketententuan,” tegasnya.

Mengakhiri pertemuan, Saiful mengingatkan seluruh jajaran Lapas Dobo untuk tetap menjaga kedisiplinan selama melaksanakan tugas, baik disiplin berpakaian, waktu, rumah tangga, menjaga integritas, dan menjauhi narkoba. Ia berharap seluruh jajaran di Dobo tetap bekerja dengan semangat, saling mendukung dalam pelaksanaan tugas dan tidak melakukan hal-hal yang merugikan diri pribadi, keluarga, dan masyarakat.

“Saling bakukele, tetap semangat dalam bekerja, yakinlah bahwa semua hal baik yang kita lakukan akan diperhitungkan Tuhan kemudian menjadi berkah,” pungkasnya. (prv)

 

Kontributor: Kevin L, Lapas Dobo

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0