Tertibkan Kamar Hunian, Rutan Batang Batasi Pakaian WBP

Tertibkan Kamar Hunian, Rutan Batang Batasi Pakaian WBP

Batang, INFO_PAS - Untuk menjaga kebersihan dan ketertiban kamar hunian, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Batang menggelar inspeksi mendadak (sidak) pakaian bawaan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) agar tidak berlebihan, Kamis (6/2). Sidak dipimpin Kepala Kesatuan Keamanan Rutan Batang, Dhoni Arib Setiyawan, dibantu regu pengamanan.

Dhoni mengatakan WBP boleh membawa pakaian pribadi paling banyak enam pasang. Hal itu berdasarkan Peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor 6 Tahun 2013 tentang Tata Tertib Lembaga Pemasyarakatan dan Rutan.

“Ini sebagai upaya penertiban kamar hunian serta penegakan aturan demi menghindari tumpukan pakaian untuk mempermudah penggeledahan dan kerapian kamar,” ungkap Dhoni.

Dhoni menambahkan pihaknya telah lebih dahulu memberikan sosialisasi kepada WBP, namun setelah razia masih saja didapatkan WBP yang membawa pakaian berlebih. Ia menegaskan pakaian yang berlebih nantinya akan dikembalikan kepada keluarga WBP. 

 

 

Kontributor: Rutan Batang

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
1