Tingkatkan Kapasitas Pegawai, Humas Ditjen PAS Gelar Pelatihan Public Speaking

Tingkatkan Kapasitas Pegawai, Humas Ditjen PAS Gelar Pelatihan Public Speaking

Tangerang, INFO_PAS - Guna meningkatkan kapasitas public speaking pegawai Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang, Humas Direkorat Jenderal Pemasyarakatan (Humas Ditjen PAS) selenggarakan Pelatihan Public Speaking dan Layanan Publik di Lapas Tangerang, Jumat (21/2).

Kepala Bagian Humas dan Protokol Ditjen PAS, Rika Aprianti, mengatakan sebagai pelayan masyarakat harus memiliki kemampuan public speaking yang baik.

"Layanan adalah hal utama karena kita adalah pelayan masyarakat. Semoga hal ini diadopsi oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) lain," kata Rika.

Rika menuturkan pelatihan tersebut menjadi ajang sharing knowledge antara narasumber dan peserta, sehingga nantinya para peserta bisa bertanya dan berlatih secara langsung dengan narasumber yang dihadirkan.

Senada dengan Rika, Kepala Lapas I Tangerang, Jumadi, menyebut tugas dan fungsi Lapas adalah pelayan masyarakat.

"Tugas kita adalah pelayan masyarakat. Perlu komunikasi dengan masyarakat, karena itu memerlukan skill dan teknik berkomunikasi yang baik, sehingga meninggalkan kesan yang baik kepada masyarakat," pungkas Jumadi.

Dalam kesempatan itu, narasumber yang dihadirkan dari TV One, Chacha Anissa, memaparkan dengan gamblang dan memberikan latihan serta mencontohkan secara langsung teknik berbicara yang baik kepada para peserta.

Chacha menjelaskan bahwa untuk menjadi public speaker yang andal butuh menguasai teknik-teknik berkomunikasi. "Teknis seperti emosi, facial expression, gesture penting dan harus dipahami," ucapnya. Lebih lanjut Chacha menyebut kunci berkomunikasi dengan lawan bicara secara baik adalah harus antusias, ekspresif, smilling, greeting dan conversing.

Saat pelatihan berlangsung, para peserta terlihat sangat antusias dan aktif.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0