Petugas Rutan Manado Ikuti Eksibisi Futsal dan Bulutangkis

Manado, INFO_PAS – Petugas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Manado mengikuti eksibisi futsal dan bulutangkis yang digelar Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Utara, Minggu (3/8). Eksibisi yang dilaksanaan di MY FUTSAL Kawasan Megamas Manado ini dibuka oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Sulawesi Utara, Eddy Hardoyo, yang ditandai dengan penendangan bola pertama. Ini merupakan lanjutan dari rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan sejak Jumat (2/8) di Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Manado yang diikuti oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis jajaran Kanwil Kemenkumham Sulawesi Utara. Ada pun kegiatan yang dilaksanakan berupa Senam Zumba dan pelbagai kegiatan tradisional lainnya menyambut Hari UlangTahun Kemenrdekaan Indonesia ke-74 tahun 2019. [caption id="attachment_82823" align="aligncenter" width="300"] Petugas Rutan Manado Ikuti Eksibisi Futsal dan Bulutangkis

Manado, INFO_PAS – Petugas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Manado mengikuti eksibisi futsal dan bulutangkis yang digelar Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Utara, Minggu (3/8). Eksibisi yang dilaksanaan di MY FUTSAL Kawasan Megamas Manado ini dibuka oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Sulawesi Utara, Eddy Hardoyo, yang ditandai dengan penendangan bola pertama. Ini merupakan lanjutan dari rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan sejak Jumat (2/8) di Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Manado yang diikuti oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis jajaran Kanwil Kemenkumham Sulawesi Utara. Ada pun kegiatan yang dilaksanakan berupa Senam Zumba dan pelbagai kegiatan tradisional lainnya menyambut Hari UlangTahun Kemenrdekaan Indonesia ke-74 tahun 2019. [caption id="attachment_82823" align="aligncenter" width="300"] eksibisi bulutangkis[/caption] Eksibisi futsal tidak hanya diikuti oleh petugas Pemasyarakatan, namun juga Warga Binaan Pemasyarakatan. “Kita harus menjalin tali silaturahmi agar selalu kompak agar Sulut Hebat itu benar-benar tercapai,” ajak Eddy. Ia sangat mendukung kegiatan ini karena ini sangat positif bagi kepentingan bersama serta menambah tali silaturahmi dan kekompakan agar Sulut Hebat benar-benar terelialisasi. Tidak hanya kanwil saja, namun seluruh jajaran Pemasyarakatan dan Imigrasi bisa bergabung menjadi satu dan kompak. “Mudah-mudahan tahun yang akan datang akan lebih baik lagi. Tidak hanya futsal dan bulutangkis, namun olahraga lainnya,” harap Eddy.     Kontributor: Rutan Manado

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0