Usai Dapat Materi Pengelasan, Anak LPKA Ambon Praktik Lapangan

Usai Dapat Materi Pengelasan, Anak LPKA Ambon Praktik Lapangan

Ambon, INFO_PAS – Usai mendapatkan materi pengelasan, Selasa (22/6) kemarin, enam Anak Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon mengikuti praktik lapangan di depan ruang kelas LPKA Ambon, Rabu (23/6). Adapun rangkaian praktik lapangan adalah teknik dasar pengelasan yang baik dan benar serta cara penggunaan alat las berupa transformator dan alat bantu las, seperti kabel las, palu las, holder electrode, sikat kawat, klem masa, penjepit, dan kawat las. 

Terlihat Anak LPKA Ambon sangat cekatan dan bersemangat mengikuti setiap arahan dan petunjuk dari instruktur. “Puji Tuhan, saya sudah bisa mengetahui cara pengelasan meskipun belum terlalu mahir. Ini sangat bermanfaat bagi saya,” ucap salah satu Anak, VT.

Sementara itu, salah satu instruktur dari Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 3 Ambon, Elias Lilipor, mengatakan Anak LPKA Ambon dilatih agar terampil dan mandiri. “Semoga dapat meningkatkan kompetensi mereka sehingga saat bebas nanti bisa bermanfaat sebagai bekal untuk membuat usaha dan menghasilkan pendapatan,” harap Elias.

Harapan serupa disampaikan Kepala LPKA Ambon, Catherian V. Picauly. “Kami harap seluruh peserta dapat mengikuti dan memahami setiap materi yang diberikan instruktur agar kelak ilmunya dapat bermanfaat usai menjalani masa pembinaan di LPKA, menjadi anak yang mandiri, kreatif dan inovatif, serta dapat bersaing dengan masyarakat,” harapnya. (IR)

 

 

Kontributor: Zhanno

What's Your Reaction?

like
3
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0