Warga Binaan Lapas Bangkinang Diberi Pelatihan Membuat Kue

BANGKINANG (sk) - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II B Bangkinang kembali menjadi pusat pelatihan bagi masyarakat binaan. kegiatan ini diselenggarakan oleh Tim Penggerak (TP) PKK kabupaten kampar di aula lapas bangkinang. Pelatihan kali ini menyasar kepada kalangan penghuni lapas perempuan yang berjumlah 17 orang. Mereka diberi pelatihan membuat kue jajanan pasar. Kalapas Bangkinang, Agus Pritiyatno dalam arahannya mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemkab Kampar karena selama ini telah banyak memberikan perhatian kepada masyarakat kampar khususnya masyarakat binaan yang ada di lapas ini. "Terimakasih kepada pemkab kampar yang sangat memperhatikan warga binaan. Bupati Kampar membuktikan ucapanya yang menyatakan bahwa mereka di dalam ini juga warga saya dan harus mendapatkan perhatian," terang Agus. Perhatian yang diberikan pemerintah dalam bentuk pelatihan membuat kue jajanan pasar ini merupakan terapan dari pilar ketiga kabupaten Kampar yang merupak

Warga Binaan Lapas Bangkinang Diberi Pelatihan Membuat Kue
BANGKINANG (sk) - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II B Bangkinang kembali menjadi pusat pelatihan bagi masyarakat binaan. kegiatan ini diselenggarakan oleh Tim Penggerak (TP) PKK kabupaten kampar di aula lapas bangkinang. Pelatihan kali ini menyasar kepada kalangan penghuni lapas perempuan yang berjumlah 17 orang. Mereka diberi pelatihan membuat kue jajanan pasar. Kalapas Bangkinang, Agus Pritiyatno dalam arahannya mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemkab Kampar karena selama ini telah banyak memberikan perhatian kepada masyarakat kampar khususnya masyarakat binaan yang ada di lapas ini. "Terimakasih kepada pemkab kampar yang sangat memperhatikan warga binaan. Bupati Kampar membuktikan ucapanya yang menyatakan bahwa mereka di dalam ini juga warga saya dan harus mendapatkan perhatian," terang Agus. Perhatian yang diberikan pemerintah dalam bentuk pelatihan membuat kue jajanan pasar ini merupakan terapan dari pilar ketiga kabupaten Kampar yang merupakan peningkatan sumber daya manusia yang nantinya menjadi salah satu indikator penentu suksesnya tiga zero zero pengangguran,zero kemiskinan dan zero rumah kumuh. Selepas masa tahanan warga binaan yang akan kembali kepada masyarakat ini dapat ikut serta dalam pembangunan ekonomi keluarga dan mengurangi pengangguran. Sementara itu, kepala BKBPP Kampar mengharapkan warga binaan yang mendapatkan pengajaran ini dapat menyerap segala ilmu yang diberikan dan nantinya menerapkan dimasyarakat guna membangun ekonomi keluarga. “Kita harus berterimakasih kepada ketua PKK walaupun hanya 17 orang tetapi sangat jeli dalam melihat dan memperhatikan masyarakat binaan disini, diharapkan ketika keluar nanti dapat memperbaiki ekonominya dimasyarakat daan ikut menzerokan kemiskinan dan pengangguran,” ungkap Cokro.(humas kampar) Sumber : suarakampar.com

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0