Warga Binaan Lapas Dharmasraya Belajar Bijak Konsumsi Lewat Program Maota Nasib

Warga Binaan Lapas Dharmasraya Belajar Bijak Konsumsi Lewat Program Maota Nasib

Dharmasraya, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Dharmasraya kembali gelar program pembinaan "Maota Nasib”, Jumat (31/10), yang kali ini mengangkat tema “Konsumsi: Antara Kebutuhan dan Keinginan". Program ini menjadi ruang refleksi dan diskusi bagi Warga Binaan untuk memahami makna hidup sederhana serta pentingnya mengelola pola konsumsi secara bijak.

Dalam suasana santai dan penuh makna, para peserta diajak berbagi pandangan tentang bagaimana gaya hidup konsumtif dapat memengaruhi kesejahteraan pribadi dan hubungan sosial. Kegiatan ini dipandu oleh Staf Pembinaan, Prigahska Aminindo, yang mendorong peserta untuk memahami perbedaan antara kebutuhan dan keinginan.

“Kalau kita bisa mengendalikan keinginan, hidup akan lebih tenang dan terarah. Dari hal sederhana seperti ini, kita belajar membangun kesadaran diri,” tutur Prigahska.

Plh. Kepala Subseksi Keamanan dan Ketertiban, Rusja Hendri, yang turut hadir, menyampaikan apresiasi atas antusiasme para peserta. Ia menilai kegiatan ini bukan hanya wadah pembelajaran, tetapi juga sarana pembentukan karakter.

“Program ini mengajarkan kesederhanaan dan pengendalian diri, dua nilai penting yang menjadi dasar perubahan perilaku ke arah lebih baik,” ujarnya.

Dalam sesi diskusi, salah satu Warga Binaan, Mak Puri, membagikan pengalaman pribadinya.

“Dulu saya sering membeli sesuatu karena ikut-ikutan, bukan karena perlu. Sekarang saya sadar, hidup bukan soal banyaknya yang dimiliki, tapi bagaimana memanfaatkan yang ada dengan bijak,” ungkapnya penuh refleksi.

Melalui program Maota Nasib, Lapas Dharmasraya terus berupaya menghadirkan pembinaan yang menyentuh aspek moral dan spiritual, sekaligus membentuk Warga Binaan agar lebih siap kembali ke masyarakat. Kegiatan ini menjadi wujud nyata bahwa pembinaan di dalam Lapas bukan hanya soal keterampilan, tetapi juga proses mendidik kesadaran dan tanggung jawab diri. (afn)

 

Kontributor: Humas Lapas Dharmasraya

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0