WBP Lapas Saumlaki Belajar Kelompok Jelang Evaluasi Pelatihan Pertanian

WBP Lapas Saumlaki Belajar Kelompok Jelang Evaluasi Pelatihan Pertanian

Saumlaki, INFO PAS - Puluhan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Saumlaki lakukan belajar kelompok jelang evaluasi pelatihan kemandirian bidang pertanian, Selasa, (14/9).

"Mereka adalah WBP peserta yang sementara mengikuti pelatihan pertanian dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Lapas Saumlaki,” ujar Melki Jempormasse, Kepala Sub Seksi Pembinaan Lapas Saumlaki.

Menurut Melki, belajar kelompok merupakan model atau pola pembelajaran dimana peserta didik bekerjasama dan berbagai pengetahuan dan kemampuan untuk saling melengkapi.

"Dengan belajar kelompok para peserta ini akan lebih mudah memahami karena bisa berbagi informasi mengenai materi-materi yang telah diberikan para instruktur", terangnya.

Selain itu, dengan belajar kelompok pihaknya menilai bisa menambah kepercayaan diri para peserta jelang mengikuti evaluasi.

"Semakin memahami materi-materi yang diberikan tentunya akan memacu dan menambah rasa percaya diri para peserta pula,” tambah Melki.

Ia juga mengapresiasi langkah yang diambil para WBP peserta jelang evaluasi pelatihan dengan melakukan belajar kelompok.

Ia berharap dengan belajar kelompok dapat membantu kesiapan para peserta untuk mengikuti evaluasi pelatihan sehingga mendapatkan nilai yang baik dan lulus pelatihan. Para WBP yang dianggap lulus evaluasi nantinya akan mendapatkan sertifikat pelatihan.*** (NH)

 

 

 

Kontributor: Yossi. L

 

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0