WBP Rutan Pandeglang Ternakkan Burung Kenari dan Ayam Kate

Pandeglang, INFO_PAS - Setelah berhasil menernakan ayam ketawa, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Pandeglang mulai menernakan burung kenari dan ayam kate. Sebanyak dua pasang burung kenari dan sepasang ayam kate pun didatangkan Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Teddy Haryanto, sebagai modal awal dalam kegiatan peternakan ini. Dikatakan Teddy, sepasang kenari sudah menghasilkan empat anak kenari, sedangkan sepasang lagi masih mengeram tiga telur. "Kegiatan berternak ini salah satu pembinaan bagi WBP Rutan Pandeglang yang mudah dan dapat juga dijadikan usaha yang menghasilkan rupiah," ungkap Teddy, Kamis (26/3). "Setelah berhasil menernakan lebih dari 50 anak ayam ketawa, kini kami coba kembangkan ayam kate dan burung kenari," lanjut Teddy. Ia pun menambahkan bahwa beberapa ayam ketawa Rutan Pandeglang telah diadopsi pegawai dari kantor wilayah dan Unit Pelaksana Teknis lain. “Diharapkan pembibitan ayam kate dan burung kenari ini

WBP Rutan Pandeglang Ternakkan Burung Kenari dan Ayam Kate
Pandeglang, INFO_PAS - Setelah berhasil menernakan ayam ketawa, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Pandeglang mulai menernakan burung kenari dan ayam kate. Sebanyak dua pasang burung kenari dan sepasang ayam kate pun didatangkan Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Teddy Haryanto, sebagai modal awal dalam kegiatan peternakan ini. Dikatakan Teddy, sepasang kenari sudah menghasilkan empat anak kenari, sedangkan sepasang lagi masih mengeram tiga telur. "Kegiatan berternak ini salah satu pembinaan bagi WBP Rutan Pandeglang yang mudah dan dapat juga dijadikan usaha yang menghasilkan rupiah," ungkap Teddy, Kamis (26/3). "Setelah berhasil menernakan lebih dari 50 anak ayam ketawa, kini kami coba kembangkan ayam kate dan burung kenari," lanjut Teddy. Ia pun menambahkan bahwa beberapa ayam ketawa Rutan Pandeglang telah diadopsi pegawai dari kantor wilayah dan Unit Pelaksana Teknis lain. “Diharapkan pembibitan ayam kate dan burung kenari ini juga dapat seperti itu,” harapnya.     Kontributor: Amir Wu 

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0