10 Petugas Rutan Sinjai Terima Penghargaan Satyalancana Karya Satya

10 Petugas Rutan Sinjai Terima Penghargaan Satyalancana Karya Satya

Sinjai, INFO_PAS – Sepuluh petugas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sinjai raih penghargaan Satyalancana Karya Satya 10, 20, dan 30 Tahun. Penghargaan tersebut diberikan Kepala Rutan Sinjai, Muhammad Ishak, di sela-sela upacara kesadaran berbangsa dan bernegara, Senin (11/10).

Tanda kehormatan diberikan kepada 10 petugas, yakni tiga petugas menerima Satyalancana Karya Satya Satya 10 Tahun, yakni Imran Rauf, Andi Syamsul Alam, dan Andi Ibrahim Marzuki. Selanjutnya, empat petugas menerima Satyalancana Karya Satya 20 tahun, yakni Muhammad Ishak, Darmawati, Andi Mappaselling, dan Masri. Sementara itu, dua petugas menerima Satyalancana Karya Satya 30 Tahun, yakni Antang dan Ambo Rappe.

“Tanda kehormatan diberikan negara sebagai bentuk apresiasi kepada petugas yang telah melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik,” terang Ishak.

Tak lupa, ia meminta seluruh jajaran Rutan Sinjai, baik jajaran struktural maupun petugas, termasuk Warga Binaan Pemasyarakatan, agar tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

Antang, salah seorang petugas penerima penghargaan Satyalancana Karya Satya 30 Tahun, merasa sangat bersyukur atas penghargaan tersebut. “Bangga rasanya karena bisa mendapatkan penghargaan ini. Apalagi, langsung Presiden RI yang tanda tangan. Semoga bisa menjadi penyemangat saya untuk terus berkarya walaupun sudah menjelang purnabakti,” harapnya. (IR)

 

Kontributor: Rutan Sinjai

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0