14 Anak di Lapas Tangerang Ikuti UN Tingkat SD

JAKARTA - Sebanyak 14 anak yang masih menjalani masa hukuman penjara di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Anak Kelas IIA, Kota Tangerang, Banten, mengikuti Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Dasar (SD) hari ini. Mereka yang ikut dalam UN kali ini umumnya adalah anak yang terlibat dalam kasus tindak kriminal, dari mencuri, membunuh dan pemakai narkotika. Kepala Sekolah di Lapas Anak Kelas IIA Sino mengatakan, pihaknya memberikan hak kepada warga binaan untuk mengikuti pendidikan sesuai dengan kemampuan para narapidana (napi). "Pada tahun ajaran 2014/2015 ini ada 14 orang yang ikut Ujian Nasional, mereka yang ikut ujian terjerat berbagai kasus. dari pencurian, pembunuhan sampai pemakain narkoba," terangnya di Tangerang, Senin (18/5/2015). Sebelumnya, Sino mengatakan, pihaknya telah memberikan pelajaran dan melakukan tes uji coba soal ujian, sehingga mereka siap ketika menghadapi UN. Untuk isi soal sendiri, menurutnya, tidak berbeda dengan pelajaran di sekolah u

14 Anak di Lapas Tangerang Ikuti UN Tingkat SD
JAKARTA - Sebanyak 14 anak yang masih menjalani masa hukuman penjara di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Anak Kelas IIA, Kota Tangerang, Banten, mengikuti Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Dasar (SD) hari ini. Mereka yang ikut dalam UN kali ini umumnya adalah anak yang terlibat dalam kasus tindak kriminal, dari mencuri, membunuh dan pemakai narkotika. Kepala Sekolah di Lapas Anak Kelas IIA Sino mengatakan, pihaknya memberikan hak kepada warga binaan untuk mengikuti pendidikan sesuai dengan kemampuan para narapidana (napi). "Pada tahun ajaran 2014/2015 ini ada 14 orang yang ikut Ujian Nasional, mereka yang ikut ujian terjerat berbagai kasus. dari pencurian, pembunuhan sampai pemakain narkoba," terangnya di Tangerang, Senin (18/5/2015). Sebelumnya, Sino mengatakan, pihaknya telah memberikan pelajaran dan melakukan tes uji coba soal ujian, sehingga mereka siap ketika menghadapi UN. Untuk isi soal sendiri, menurutnya, tidak berbeda dengan pelajaran di sekolah umum. "Para generasi bangsa ini diharapkan mendapatkan pendidikan yang layak setelah selesai masa hukumannya," jelasnya. (mhd) Sumber : sindonews.com

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
1
angry
0
sad
0
wow
0