APK Bapas Saumlaki Ikuti ToT Asesmen Risiko Klasifikasi 4 Dimensi dan Kebutuhan Narapidana Teroris

APK Bapas Saumlaki Ikuti ToT Asesmen Risiko Klasifikasi 4 Dimensi dan Kebutuhan Narapidana Teroris

Makassar, INFO_PAS - Asisten Pembimbing Kemasyarakatan (APK) Terampil Balai Pemasyarakatan (Bapas) Saumlaki, Agustan, berkesempatan mengikuti Training of Trainer Asesmen Risiko Klasifikasi 4 Dimensi dan Kebutuhan Narapidana Teroris, Selasa (22/2). Giat yang dilaksanakan di Makassar ini diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) bekerja sama dengan United Nations Office on Drugs and Crime.

Agustan bersyukur dapat diberi kesempatan untuk mengikuti kegiatan tersebut. “Ada banyak hal positif yang didapat sehingga dengan adanya kegiatan ini menambah pengetahuan baru dan ketika kembali bisa menerapkannya dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” ungkapnya.

Giat itu sendiri dibuka oleh Direktur Bimbingan Kemasyarakatan dan Pengentasan Anak Ditjenpas, Liberti Sitinjak. “Semoga kegiatan ini dapat melatih para PK/APK di seluruh Indonesia untuk memahami serta menerapkan proses asesmen dan klasifikasi dengan baik, terutama untuk narapidana teroris,” harapnya.

Di tempat berbeda, Hesta Van Harling selaku Pelaksana Tugas Kepala Bapas Saumlaki memberikan apresiasi sekaligus dukungan kepada APK yang sedang mengikuti kegiatan dimaksud. “Gunakan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Pelajari setiap materi yang diberikan narasumber sehingga ketika kembali melaksanakan tugas dapat membawa perubahan yang baik, bahkan prestasi  yang baik bagi Bapas Saumlaki,” harapnya. (IR)

 

Kontributor: Bapas Saumlaki

What's Your Reaction?

like
4
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0