Bapas Balikpapan Syukuri Pencapaian & Predikat WBK di Tahun 2021

Bapas Balikpapan Syukuri Pencapaian & Predikat WBK di Tahun 2021

Balikpapan, INFO_PAS - Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Balikpapan menutup tahun 2021 dengan ungkapan syukur atas kinerja dan pencapaian yang telah diraih sepanjang tahun 2021. Acara syukuran digelar pada Selasa (28/12) di Ruang Serbaguna Bapas Balikpapan.

Kepala Bapas Balikpapan, Budi Purwadi, mengatakan syukuran pada akhir tahun ini menggenapkan capaian prestasi yang telah ditorehkan Bapas Balikpapan, khususnya predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) setelah berjuang selama satu tahun ini. “Syukuran di akhir tahun rutin kami laksanakan demi pemantapan rasa syukur selama satu tahun agar capaian di masa mendatang lebih baik lagi. Momentum akhir tahun 2021 ini kami mengucap syukur dalam acara yang sederhana, namun bermakna,” ucapnya.

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Timur-Utara, Sofyan, yang turut hadir dalam acara tersebut memuji capaian kinerja Bapas Balikpapan. “Dari 17 Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Timur-Utara, Bapas Balikpapan menjadi nomor satu. Hal ini menjadi cambuk bagi UPT lain untuk mengikuti jejak meraih WBK. Dengan segala kekurangan yang ada, namun bisa meraih WBK tahun ini,” pujinya.

Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng yang disaksikan seluruh Kepala UPT di wilayah kerja Balikpapan dan Samarinda yang hadir. Acara ini juga dirangkaikan dengan persembahan lagu yang dibawakan perwakilan Calon Pegawai Negeri Sipil dan Kakanwil dalam mewujudkan keakraban di antara sesama. (IR)

 

Kontributor: Bapas Balikpapan

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0