Bulan Ramadhan, Napi di Lapas Bengkalis akan Dapat Bimbingan dari Rohaniawan

BENGKALIS, RIAUGREEN.COM - Seperti tahun tahun sebelumnya, disetiap Bulan Ramadhan, warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bengkalis akan mendapatkan siraman rohani dalam program pengajian, kegiatan rutinan setiap Bulan Suci bagi Umat Islam ini, juga bekerja sama dengan Kemenag Bengkalis. Menurut keterangan Kalapas Bengkalis, Bawon menjelaskan, bahwa saat ini warga binaan di Lapas IIA Bengkalis telah mencapai 1075 orang, artinya over kapasitas mencapai 600 persen, namun dengan jumlah yang semakin meningkat tersebut, tidak menurunkan semangat para petugas untuk melakukan pembinaan, terutama di bidang moral dan spiritual. "Kegiatan ini juga program dari Menkumham yang telah mencanangkan revolusi mental pada para seluruh pegawainya dari level atas hingga bawah, maka program tersebut, juga akan kita lakukan pada warga binaan, hanya nunggu saatnya saja, namun adanya pengajian di Bulan Ramadhan nanti, termasuk salah satu program revolusi mental, seperti yang

Bulan Ramadhan, Napi di Lapas Bengkalis akan Dapat Bimbingan dari Rohaniawan
BENGKALIS, RIAUGREEN.COM - Seperti tahun tahun sebelumnya, disetiap Bulan Ramadhan, warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bengkalis akan mendapatkan siraman rohani dalam program pengajian, kegiatan rutinan setiap Bulan Suci bagi Umat Islam ini, juga bekerja sama dengan Kemenag Bengkalis. Menurut keterangan Kalapas Bengkalis, Bawon menjelaskan, bahwa saat ini warga binaan di Lapas IIA Bengkalis telah mencapai 1075 orang, artinya over kapasitas mencapai 600 persen, namun dengan jumlah yang semakin meningkat tersebut, tidak menurunkan semangat para petugas untuk melakukan pembinaan, terutama di bidang moral dan spiritual. "Kegiatan ini juga program dari Menkumham yang telah mencanangkan revolusi mental pada para seluruh pegawainya dari level atas hingga bawah, maka program tersebut, juga akan kita lakukan pada warga binaan, hanya nunggu saatnya saja, namun adanya pengajian di Bulan Ramadhan nanti, termasuk salah satu program revolusi mental, seperti yang disebutkan tadi," Kata Bawon, Senin (01/6/15). Dia juga menjelaskan, selama ini, pembinaan di bidang ke rohanian terus dilakukan apalagi pada saat Bulan Ramadhan, yang merupakan kegiatan rutinan, bekerja sama dengan Kementrian Agama Kabupaten Bengkalis. "Selain beragama islam, napi non muslim juga menerima siraman rohani, berdasarkan ajaran agama masing masing, dengan cara mendatangkan tokoh agamanya masing-masing, agar setelah mereka habis masa hukumannya, diluar sudah dapat bekal kerohanian yang mumpuni, untuk dijadikan contoh masyarakat," singkat Kalapas menjelaskan. (d'ari) Sumber : riaugreen.com    

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0