Depot Later I, Inovasi Lapas Perempuan Ambon Permudah Akses Informasi dan Konsultasi Warga Binaan

Depot Later I, Inovasi Lapas Perempuan Ambon Permudah Akses Informasi dan Konsultasi Warga Binaan

Ambon, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas III Ambon hadirkan inovasi layanan bertajuk Depot Later I sebagai upaya meningkatkan kualitas pelayanan informasi dan konsultasi bagi Warga Binaan, Selasa (6/1). Inovasi ini dirancang untuk mempermudah akses terhadap informasi terkait hak-hak Narapidana sekaligus membuka ruang komunikasi yang lebih terbuka dan humanis antara petugas dan Warga Binaan.

Depot Later I merupakan layanan khusus yang menyediakan informasi mengenai hak Narapidana, seperti Remisi, Asimilasi, Cuti Bersyarat, hingga Pembebasan Bersyarat. Selain itu, layanan ini juga menjadi wadah konsultasi bagi Warga Binaan yang ingin menyampaikan permasalahan pribadi, administrasi, maupun hukum secara langsung kepada petugas yang berkompeten. Kehadiran inovasi ini menjadi komitmen Lapas Perempuan Ambon dalam mewujudkan pelayanan publik yang transparan, akuntabel, dan berbasis Hak Asasi Manusia.

Kepala Subseksi Admisi dan Orientasi, Grace Tomasoa, menjelaskan Depot Later I lahir dari kebutuhan akan komunikasi yang lebih efektif dan berkesinambungan antara petugas dan Warga Binaan. Menurutnya, keterbukaan informasi menjadi kunci dalam menciptakan suasana pembinaan yang kondusif.

“Melalui Depot Later I, kami ingin menyediakan ruang yang aman dan nyaman bagi Warga Binaan untuk bertanya, menyampaikan aspirasi, bahkan sekadar curhat. Dengan komunikasi yang baik, kami berharap pemenuhan hak Warga Binaan dapat terlaksana secara optimal dan tepat sasaran,” ujar Grace.

Salah satu Warga Binaan, Evi, sangat terbantu dengan adanya layanan tersebut. Ia menilai Depot Later I memudahkan Warga Binaan dalam memahami tahapan dan proses yang sedang dijalani selama berada di Lapas.

“Biasanya kami bingung mau bertanya ke siapa soal Remisi atau Pembebasan Bersyarat. Sekarang, lewat Depot Later I, kami bisa langsung konsultasi dan tidak takut lagi salah paham,” ungkapnya.

Melalui inovasi Depot Later I, Lapas Perempuan Ambon berharap menjadi jembatan komunikasi yang efektif antara petugas dan Warga Binaan sekaligus mendukung terwujudnya pelayanan Pemasyarakatan yang profesional, humanis, sejalan dengan semangat Pemasyarakatan pasti bermanfaat bagi masyarakat. (IR)

 

 

Kontributor: LPP Ambon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0