Deteksi Dini dan Tingkatkan Kepatuhan Internal, Rutan Majene Tes Urine Petugas dan Warga Binaan

Deteksi Dini dan Tingkatkan Kepatuhan Internal, Rutan Majene Tes Urine Petugas dan Warga Binaan

Majene, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Majene laksanakan tes urine petugas dan Warga Binaan, Jumat (9/1). Kegiatan ini dilaksanakan upaya deteksi dini, penguatan pengawasan, serta peningkatan kepatuhan internal terhadap seluruh jajaran petugas dan Warga Binaan.

Tes urine ini diikuti oleh seluruh petugas dan seluruh Warga Binaan dengan latar belakang kasus narkoba sejumlah 50 orang. Berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh petugas kesehatan Rutan Majene, seluruh sampel tes urine menunjukkan hasil negatif sehingga tidak ditemukan indikasi penyalahgunaan narkoba baik dari pegawai maupun Warga Binaan.

Kepala Rutan Majene, Christy J. Thenu, menjelaskan tes urine merupakan komitmen dalam menciptakan lingkungan Pemasyarakatan yang bersih dari narkoba. “Kegiatan ini merupakan langkah preventif dan bentuk keseriusan kami dalam menjaga integritas petugas serta memastikan Warga Binaan berada dalam lingkungan yang aman, sehat, dan bebas dari penyalahgunaan narkoba,” jelasnya.

Lebih lanjut, Christy menegaskan kegiatan serupa akan terus dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan sebagai bentuk pengawasan internal dan implementasi arahan pimpinan pusat. “Kami tidak akan memberikan ruang sedikit pun terhadap peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Rutan. Seluruh jajaran harus menjadi contoh dan berkomitmen penuh dalam mendukung Program Aksi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan,” tambahnya.

Di sisi lain, Jabatan Fungsional Pembina Keamanan Pemasyarakatan, Ichsanulhaq, menuturkan tes urine menjadi pengingat penting bagi seluruh petugas untuk senantiasa menjaga profesionalitas dan integritas dalam menjalankan tugas. “Kegiatan ini sangat positif karena menjadi bentuk pengawasan sekaligus pengingat bagi kami agar selalu menjaga kedisiplinan dan kepercayaan publik terhadap institusi Pemasyarakatan,” tuturnya.

Dengan adanya tes urine secara rutin, diharapkan menciptakan lingkungan kerja dan pembinaan yang bersih, transparan, dan bebas dari pengaruh negatif narkoba demi terwujudnya Rutan Majene yang bersih dari narkoba dan pelanggaran. (IR)

 

 

Kontributor: Rutan Majene

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0