Rutan Batang Segera Luncurkan Program Kejar Paket A & Pramuka

Batang, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Batang segera meluncurkan Program Kejar Paket A bagi Warga Binaan Pemsyarakatan (WBP) yang belum memiliki ijazah SD atau buta huruf. Untuk itu, Kepala Rutan (Karutan) Batang, Rindra Wardhana telah menyambangi Dinas Pendidikan Kabupaten Batang pada Desember lalu.
Sebagai tindak lanjut dari kunjungan tersebut, perwakilan Dinas Pendidikan Kabupaten Batang Rini Diana Anggriani mengunjungi Rutan Batang, Selasa (2/2) untuk membicarakan hal teknis pembentukan program kejar Paket A di Rutan Batang. “Kami menyambut baik upaya memberantas buta huruf di Rutan Batang. Program tersebut juga sebagai upaya meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia Kabupaten Batang,” terangnya.
Sementara itu, Karutan Batang menargetkan WBP di rutan bisa bebas buta huruf. Menurutnya, sejumlah WBP di Rutan Batang masih buta huruf dengan tingkat pendidikan SD. P
“Program ini merupakan bagian dari program kerja unggulan dalam upaya menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) yang kami tahun 2021,” ujar Rindra.
Selain Kejar Paket A, Rutan Batang juga berencana membentuk Gugus Depan Pramuka untuk WBP, khususnya yang masih berusia muda. Untuk merealisasikan hal tersebut, pada hari yang sama Kepala Kesatuan, Dhoni, menyambangi Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kabupaten Batang. Ditemui Sekretaris Gerakan Pramuka, Supri Irianto, Dhoni menyampaikan maksud kedatangannya untuk bekerja sama dengan Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kabupaten Batang.
“Maksud kedatangan kami adalah untuk bekerja sama membuka Gugus Depan Pramuka sebagai sarana pembinaan bagi WBP,” terangnya.
Atas kunjungan tersebut, Karutan Batang menegaskan pihaknya berkomitmen meningkatkan pelayanan kepada WBP dengan terus menjalin kerja sama dengan pelbagai instansi dan masyarakat, termasuk dengan Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kabupaten Batang. “Kami berharap pelayanan yang diberikan Rutan Batang dapat dirasakan, baik oleh WBP maupun masyarakat, yang nantinya bisa mendorong Rutan Batang mendapatkan predikat WBBM tahun 2021,” harap Rindra. (IR)
Kontributor: Amien
What's Your Reaction?






