Evaluasi dan Apresiasi Kinerja Tahun 2025, Kanwil Ditjenpas Jateng Gelar Refleksi Akhir Tahun

Evaluasi dan Apresiasi Kinerja Tahun 2025, Kanwil Ditjenpas Jateng Gelar Refleksi Akhir Tahun

Nusakambangan, INFO_PAS – Tutup rangkaian kinerja tahun 2025, Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Jawa Tengah gelar Refleksi Akhir Tahun pada malam pergantian tahun, Rabu (31/12). Kegiatan ini terpusat di Nusakambangan dan diikuti secara virtual oleh seluruh jajaran Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan di Jawa Tengah.

Kepala Kanwil Ditjenpas Jawa Tengah, Mardi Santoso, menjelaskan Refleksi Akhir Tahun menjadi momentum evaluasi menyeluruh atas capaian kinerja, tantangan, dan langkah strategis Pemasyarakatan Jawa Tengah sepanjang tahun 2025. Ia juga mengingatkan pentingnya menjadikan refleksi ini sebagai pijakan untuk meningkatkan kualitas kinerja di tahun mendatang.

“Refleksi Akhir Tahun bukan sekadar seremonial, tetapi sarana evaluasi agar seluruh jajaran mampu bekerja lebih disiplin, profesional, dan berintegritas. Kepala UPT harus menjadi pemimpin dan teladan, serta memastikan pengawasan melekat berjalan efektif dengan menerapkan zero tolerance terhadap setiap bentuk pelanggaran,” tegas Mardi.

Ia menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di seluruh UPT melalui deteksi dini, pengendalian risiko, dan kesiapsiagaan penuh. Selain itu, peningkatan kualitas pelayanan publik dan pembinaan Warga Binaan harus terus dilakukan secara transparan, humanis, dan berorientasi pada hasil.

Kanwil Ditjenpas Jawa Tengah juga memberikan penghargaan kepada UPT, baik di bidang administrasi maupun teknis. Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kinerja, inovasi, dan kontribusi nyata UPT dalam mendukung pencapaian target organisasi sepanjang tahun 2025.

“Penghargaan ini adalah wujud apresiasi pimpinan atas kerja keras dan dedikasi jajaran UPT. Saya berharap capaian ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja dan memperkuat sinergi di lingkungan Pemasyarakatan,” harap Mardi.

Pada kesempatan yang sama, sejumlah Kepala UPT turut menyampaikan kondisi riil di lapangan. Kepala Lapas (Kalapas) Terbuka Nusakambangan, Ario Galih M., dan Kalapas Perempuan Semarang, Ade Agustina, memaparkan berbagai persoalan serta tantangan yang dihadapi di UPT masing-masing. Hal tersebut menjadi bahan diskusi bersama serta dasar perbaikan dan penguatan kinerja Pemasyarakatan ke depan.

Melalui Refleksi Akhir Tahun ini, Kanwil Ditjenpas Jawa Tengah menegaskan komitmennya untuk terus melakukan perbaikan berkelanjutan, memperkuat tata kelola yang akuntabel, serta mewujudkan Pemasyarakatan yang profesional, berintegritas, dan berorientasi pada pelayanan publik di tahun 2026. (IR)

 

 

Kontributor: Kanwil Ditjenpas Jateng

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0