Gelar Hamdala Sore, LPKA Palu Kedatangan SMAN Model Terpadu Madani

Gelar Hamdala Sore, LPKA Palu Kedatangan SMAN Model Terpadu Madani

Palu, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu sambut hangat kepedulian siswa/siswi Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) Model Terpadu Madani, Sabtu (27/1). Kunjungan ini dilaksanakan sebagai rangkaian aksi dengan menggelar Harmonisasi Dalam Pengendalian Sosial Represif atau Hamdala Sore guna mewujudkan anak yang memiliki mental kuat, bertanggung jawab, dan disiplin menuju Indonesia Emas 2045.

Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun, didampingi jajaran strukturalnya menyambut kedatangan jajaran akademik SMAN Model Terpadu Madani pimpinan Armyn beserta 256 siswa/siswi. Mereka akan melaksanakan penelitian tentang pengendalian sosial represif bagi Anak Binaan.

Revanda mengungkapkan kunjungan ini sangat penting dalam mendukung tumbuh kembang Anak Binaan. Ia mengucapkan terima kasih atas kunjungan, kerja sama, serta kepedulian para siswa dan jajaran akademik SMAN Model Terpadu Madani kepada Anak Binaan LPKA Palu.

“Saya ucapkan terima kasih atas kunjungan yang dilakukan SMAN Model Terpadu Madani. Sungguh bangga dapat menerima secara langsung. Semoga hal baik ini dapat terus berlanjut,” harap Revanda.

Ia lalu menjelaskan pola pembinaan yang dihadirkan bagi Anak Binaan, khususnya dengan memberikan program-program inovasi dalam mendukung minat dan bakat. "Dalam menumbuhkan rasa percaya diri dan mengembangkat bakat bagi Anak Binaan, kami selaku pembina, orang tua, dan kakak wajib memberikan program yang layak dan siap mendukung mereka sebagai calon generasi cerdas menuju Indonesia Emas 2045," tegas Revanda.

Ia menguraikan torehan prestasi Anak Binaan, baik di tingkat regional maupun nasional, menandakan komitmen kuat LPKA Palu bukan sekadar pembicaraan, namun bukti nyata yang dapat disampaikan kepada publik. "Kami pastikan Anak Binaan di sini terpenuhi hak-haknya, sama seperti anak pada umumnya, bersekolah dan berekspresi. Walaupun sedang menjalani masa pembinaan, mereka tetaplah anak-anak yang harus didampingi dan diarahkan," tambah Revanda.

Mewakili SMAN Model Terpadu Madani, Armyn selaku Kepla Sekolah mengatakan kegiatan ini merupakan metode baru yang dihadirkan dalam mendukung kurikulum terbaru. Ia pun merasa bangga dapat mendapingi siswa/siswi melangsungkan penelitian di LPKA Palu.

"Semoga kunjungan ini membangkitkan energi dan dorongan kepada Anak Binaan. Kami apresiasi kinerja jajaran LPKA Palu dan siap mendukung tumbuh kembang Anak Binaan," janjinya.

Kegiatan berlangsung meriah dan penuh rasa kekeluargaan. Paparan mengenai LPKA tersampaikan dengan baik kepada seluruh siswa/siswi. Diskusi bersama pun tercipta antara petugas LPKA Palu dengan akademisi SMAN Model Terpadu Madani. Selain itu, LPKA Palu juga menerima sejumlah modul pembelajaran dan alat tulis penunjang pendidikan berkelanjutan bagi Anak Binaan dari SMAN Model Terpadu Madani. (IR)

 

Kontributor: LPKA Palu

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0