WBP Lapas Padang Ikuti PBK Program Barista

WBP Lapas Padang Ikuti PBK Program Barista

Padang, INFO_PAS – Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) untuk program barista bagi sejumlah Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Padang resmi dibuka, Selasa (9/3). Pembukaan pelatihan ini merupakan tindak lanjut kerja sama Lapas Padang dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Padang, yakni B3 Shop atau Bakery, Barista, dan Barbershop.

Tahun 2021, BLK Padang membuka PBK sebanyak satu paket, yakni program barista dimana Lapas Padang berhasil mengikutsertakan empat dari enam WBP yang mengikuti asesmen terpilih sebagai peserta pelatihan. Selain keempat WBP Lapas Padang, program barista ini juga diikuti 11 peserta lainnya.

“Orang sukses adalah orang yang mau belajar dengan disiplin dan tekun. Kesempatan tidak pernah datang dua kali. Jadi, manfaatkanlah kesempatan ini untuk mendapatkan ilmu sebanyak-banyaknya," pesan Kepala Lapas Padang, Era Wiharto, kala membuka pelatihan.

Pada kesempatan itu, Pengembang Teknologi Pembelajaran Ahli Muda BLK Padang, Riswanto, mengatakan dalam mengikuti pelatihan dibutuhkan kedisiplinan yang nantinya akan memberi perubahan pada pola pikir. "Setelah dilakukan pelatihan diharapkan adanya perubahan mindset kedisiplinan pada diri kita karena pelatihan ini disertai aturan mengikat," tegasnya.

Selama 22 hari pelatihan di BLK Padang, nantinya para peserta akan dilatih mengolah kopi menjadi minuman yang nikmat dan berdaya jual yang tinggi. Para WBP juga akan didampingi petugas Lapas Padang selama menjalani pelatihan barista. (IR)

 

 

Kontributor: Lapas Padang

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0