Gudep Pramuka Sahardjo Lapas Ambon Gelar Pembinaan Pramuka bagi WBP

Gudep Pramuka Sahardjo Lapas Ambon Gelar Pembinaan Pramuka bagi WBP

Ambon, INFO_PAS – Gugus Depan (Gudep) Sahardjo Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambon menggelar kegiatan kepramukaan, Selasa (16/11). Bertempat di ruang sekretariat pramuka, kegiatan ini diikuti oleh 15 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang termasuk dalam anggota Gudep.

Ketua Gudep Sahardjo, Ramdhan Basir, yang juga merupakan Kepala Subseksi Registrasi menjelaskan kegiatan pembinaan yang dilakukan ini berupa materi pembelajaran tentang kepramukaan. Ia berharap dengan adanya kegiatan pramuka ini, ketika bebas nantinya  para WBP tidak mengulang pelanggaran hukum. Lebih dari itu, dapat mengubah sikap dan perilaku sesuai dengan nilai-nilai Dasa Darma Pramuka.

“Kita bekali dahulu tentang kepramukaan, sejarah Pramuka dan penanaman nilai-nilai Dasa Darma Pramuka,” ucap Ramdhan.

Dikatakan Ramdhan bahwa kegiatan pembinaan kepramukaan ini terjadwal serta akan menggandeng Pramuka tingkat ranting maupun cabang. Tujuannya ialah untuk merancang kurikulum yang nantinya digunakan dalam pembinaan kepramukaan Gudep Sahardjo Lapas Ambon.

Sementara itu, Kepala Lapas (Kalapas) Ambon, Saiful Sahri sekaligus Majelis Pembimbing Gugus Depan (Mabigus) berharap pembinaan kepramukaan menciptakan kepribadian yang efektif dan mandiri. “Kegiatan kepramukaan ini rutin kita lakukan dalam mewujudkan fungsi pembinaan yang efektif untuk para WBP selama menjalani masa pidana di dalam Lapas. Harapan kami WBP memiliki perubahan pola pikir yang berkarakter baik dan memiliki rasa cinta tanah air dan memiliki rasa tanggung jawab,” harap Kalapas. (prv)

 

Kontributor: Lapas Ambon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0