Hadiri Pengajian, Wujud Silaturahmi Rutan Bantul dengan Masyarakat

Bantul, INFO_PAS - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Bantul senantiasa menjalin silaturahmi baik dengan instansi maupun masyarakat sekitar. Salah satu wujudnya adalah saat Kepala Rutan (Karutan) Bantul, H. Syahrial Yuska, dan sejumlah pegawai menghadiri pengajian dalam rangka Haul dan Mujahadah di Masjid Al-Hidayah Pajangan Bantul, Rabu (17/2). "Rutan Bantul merupakan bagian dari wilayah Bantul yang menjadi bagian dari masyarakat sekitar dan tidak bisa lepas dari penduduk setempat,” ujar Karutan. “Dengan mempererat silaturahmi dengan masyarakat sekitar, tentunya bisa berakibat positif seperti halnya terciptanya keamanan di rutan," tambahnya. Selain jajaran Rutan Bantul, hadir pula dalam acara tersebut yakni instansi Muspika Pajangan. "Ini merupakan bentuk komunikasi pihak rutan dengan jajaran instansi setempat guna membantu sistem pengamanan di luar Rutan Bantul,” pungkas Karutan. (IR)     Kon

Hadiri Pengajian, Wujud Silaturahmi Rutan Bantul dengan Masyarakat
Bantul, INFO_PAS - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Bantul senantiasa menjalin silaturahmi baik dengan instansi maupun masyarakat sekitar. Salah satu wujudnya adalah saat Kepala Rutan (Karutan) Bantul, H. Syahrial Yuska, dan sejumlah pegawai menghadiri pengajian dalam rangka Haul dan Mujahadah di Masjid Al-Hidayah Pajangan Bantul, Rabu (17/2). "Rutan Bantul merupakan bagian dari wilayah Bantul yang menjadi bagian dari masyarakat sekitar dan tidak bisa lepas dari penduduk setempat,” ujar Karutan. “Dengan mempererat silaturahmi dengan masyarakat sekitar, tentunya bisa berakibat positif seperti halnya terciptanya keamanan di rutan," tambahnya. Selain jajaran Rutan Bantul, hadir pula dalam acara tersebut yakni instansi Muspika Pajangan. "Ini merupakan bentuk komunikasi pihak rutan dengan jajaran instansi setempat guna membantu sistem pengamanan di luar Rutan Bantul,” pungkas Karutan. (IR)     Kontributor: Nurul A. Mustafa

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0