Kadiv PAS Tutup Diseminasi Kode Etik Kanwil NTT

Kupang, INFO_PAS – Usai tiga hari penyelenggaraan, Diseminasi Kode Etik yang diikuti seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-Nusa Tenggara Timur resmi ditutup, Kamis (29/10). Penutupan dilakukan oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Timur, Liberty Sitinjak. “Harapan saya kegiatan ini dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan peserta dalam pelaksanaan tugas, khususnya penatalaksanaan tugas majelis kode etik agar berjalan baik, efisien, cepat, bekerja secara profesional dengan mengedepankan integritas yang baik, dan saling berkoordinasi dalam setiap pelaksanaan tugas,” ucap Liberty. Liberty juga menuntut seluruh Kepala UPT untuk bekerja secara profesional agar bisa mempertanggungjawabkan apa yang telah dilaksanakan. “Sekarang ini masyarakat semakin cerdas dalam memahami setiap persoalan yang timbul, maka kita dituntut untuk selalu  bekerja yang profesional dan bisa dipertanggungjawabkan,” tegasn

Kadiv PAS Tutup Diseminasi Kode Etik Kanwil NTT
Kupang, INFO_PAS – Usai tiga hari penyelenggaraan, Diseminasi Kode Etik yang diikuti seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-Nusa Tenggara Timur resmi ditutup, Kamis (29/10). Penutupan dilakukan oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Timur, Liberty Sitinjak. “Harapan saya kegiatan ini dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan peserta dalam pelaksanaan tugas, khususnya penatalaksanaan tugas majelis kode etik agar berjalan baik, efisien, cepat, bekerja secara profesional dengan mengedepankan integritas yang baik, dan saling berkoordinasi dalam setiap pelaksanaan tugas,” ucap Liberty. Liberty juga menuntut seluruh Kepala UPT untuk bekerja secara profesional agar bisa mempertanggungjawabkan apa yang telah dilaksanakan. “Sekarang ini masyarakat semakin cerdas dalam memahami setiap persoalan yang timbul, maka kita dituntut untuk selalu  bekerja yang profesional dan bisa dipertanggungjawabkan,” tegasnya. “Lakukan terus langkah peningkatan kemampuan menggali, mengembangkan, dan mengutamakan ilmu yang disampaikan narasumber sehingga dapat diaplikasikan secara tepat guna dan tepat sasaran dalam menghadapi perubahan yang terus berjalan dalam dinamika pelaksanaan tugas aparatur sipil negara dalam pemerintahan dan pembangunan,” sambungnya. Salah satu peserta diseminasi, Hisam, menyatakan kesiapannya menyambut tantangan tugas kedepannya. “Insya Allah kami siap mengimplementasikanya pada tugas di lapangan,” janji Hisam yang merupakan Kepala Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB SoE. (IR)     Kontributor: Muhammad Zeinal

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0