Kakanwil Kalsel Safari Ramadhan & Iftar di Lapas Banjarbaru

Banjarbaru, INFO_PAS - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Selatan, Ferdinand Siagian, melakukan safari Ramadhan dan iftar bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sekaligus peringatan Nuzulul Quran, Rabu (6/6) petang di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Banjarbaru. Hadi pula Kepala Divisi (Kadiv) Administrasi, Edy MS Hidayat, Kadiv Pemasyarakatan, Asep Syarifuddin, Kadiv Keimigrasian, Dodi Karnida Halilitar Atmaja, para Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan, serta Para Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemayarakatan dan Imigrasi. Kakanwil menyampaikan kepada para WBP untuk selalu bersyukur dan meningkatkan ketaqwaan karena mereka di lapas sudah menjadi kehendak Allah SWT. “Jangan disia-siakan, ini saatnya melakukan hijrah atau perubahan untuk menjadi lebih baik,” pesan Ferdinand. [caption id="attachment_61691" align="aligncenter" width="300"] Kakanwil Kalsel Safari Ramadhan & Iftar di Lapas Banjarbaru

Banjarbaru, INFO_PAS - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Selatan, Ferdinand Siagian, melakukan safari Ramadhan dan iftar bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sekaligus peringatan Nuzulul Quran, Rabu (6/6) petang di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Banjarbaru. Hadi pula Kepala Divisi (Kadiv) Administrasi, Edy MS Hidayat, Kadiv Pemasyarakatan, Asep Syarifuddin, Kadiv Keimigrasian, Dodi Karnida Halilitar Atmaja, para Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan, serta Para Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemayarakatan dan Imigrasi. Kakanwil menyampaikan kepada para WBP untuk selalu bersyukur dan meningkatkan ketaqwaan karena mereka di lapas sudah menjadi kehendak Allah SWT. “Jangan disia-siakan, ini saatnya melakukan hijrah atau perubahan untuk menjadi lebih baik,” pesan Ferdinand. [caption id="attachment_61691" align="aligncenter" width="300"] safari Ramadhan di Lapas Banjarbaru[/caption] Kepala Lapas Banjarbaru, Herriansyah, menyampiakan hal serupa. “Kegiatan ini sekaligus memperingati Bulan Pancasila sebagaimana tema hubbul wathon minal iman yang berarti cinta tanah air adalah sebagian dari iman juga untuk memperingati malam Nuzulul Quran,” terangnya. Pada kesempatan itu, Ustad M. Thoriqul Arief menyampaikan tausyiah berisi filosofi pohon kurma yang bermanfaat segalanya, baik pohon dan buahnya serta tumbuhnya bagus memiliki akar yang kuat dan tinggi menjulang sehingga terlihat indah dipandang. “Bila ini digambarkan dalam kehidupan kita, maka manusia itu lebih mulia dan bermanfaat bagi seluruh alam semesta,” ujarnya. Usai Salat Magrib berjamaah, para undangan juga dihibur live musik WBP Lapas Banjarbaru, termasuk penampilan Kepala Divisi (Kadiv) Pemasyarakatan, Asep Syarifudin, bersama Kadiv Keimigrasian, Dodi Karnida Halilintar Atmaja.       Kontributor: Humas Kanwil

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0