Kakanwil Sulbar Minta UPT Bangun Kontributor
Mamuju, INFO_PAS – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Barat, Andi Dahrif Rafied, mengharapkan setiap Unit Pelaksana Teknis (UPT) di wilayahnya membangun kontributor yang dapat menyampaikan kinerja, pelayanan, ataupun capaian jajarannya.
"Banyak kegiatan di lingkungan kita, namun belum tersampaikan dengan baik kepada masyarakat," ujar Andi ketika membuka Rapat Kerja Teknis Pemasyarakatan di Aula Kanwil Kemenkumham Sulawesi Barat, Senin (15/2).
Disampaikan Andi bahwa peternak ayam petelur di Rumah Tahanan Negara Pasangkayu ataupun peternakan ayam potong di Lembaga Pemasyarakatan Polewali adalah kegiatan positif yg selama ini belum terekspos dengan baik.
"Sampaikan kepada masyarakat melalui website atau portal kita pelbagai macam pelayanan kita, kinerja kita," tegasnya.
Rapat kerja yang dihadiri Kepala Divisi Pemasyarakatan Sulawesi barat, Farid Junaedi, serta seluruh Kepala UPT Pemasyarakatan se-Sulaw
Mamuju, INFO_PAS – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Barat, Andi Dahrif Rafied, mengharapkan setiap Unit Pelaksana Teknis (UPT) di wilayahnya membangun kontributor yang dapat menyampaikan kinerja, pelayanan, ataupun capaian jajarannya.
"Banyak kegiatan di lingkungan kita, namun belum tersampaikan dengan baik kepada masyarakat," ujar Andi ketika membuka Rapat Kerja Teknis Pemasyarakatan di Aula Kanwil Kemenkumham Sulawesi Barat, Senin (15/2).
Disampaikan Andi bahwa peternak ayam petelur di Rumah Tahanan Negara Pasangkayu ataupun peternakan ayam potong di Lembaga Pemasyarakatan Polewali adalah kegiatan positif yg selama ini belum terekspos dengan baik.
"Sampaikan kepada masyarakat melalui website atau portal kita pelbagai macam pelayanan kita, kinerja kita," tegasnya.
Rapat kerja yang dihadiri Kepala Divisi Pemasyarakatan Sulawesi barat, Farid Junaedi, serta seluruh Kepala UPT Pemasyarakatan se-Sulawesi Barat dan jajaranya ini membahas isu-isu aktual terkait Pemasyarakatan. Hadir pula perwakilan dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan yang diwakili oleh Akbar Hadi selaku Kepala Bagian Humas dan Victor Teguh, Kepala Sub Direktorat pada Direktorat Teknologi Infomasi dan Kerjasama.
Farid mengharapkan setiap Kepala UPT lebih peduli dengan penguatan dan pemanfaatan seluruh fitur aplikasi Sistem Database Pemasyarakatan (SDP). "Terbatasnya sarana dan prasarana jangan jadikan penghalang untuk mewujudkan Pemasyarakatan berbasis IT," tegas Farid.
Dalam kesempatan itu, Akbar Hadi berkesempatan memberikan bimbingan teknis jurnalistik kepada para peserta yang hadir, sementara Victor Teguh menyampaikan diseminasi SDP.