Kalapas Pantau Perkembangan Green House Lapas Saumlaki

Kalapas Pantau Perkembangan Green House Lapas Saumlaki

Saumlaki, INFO PAS - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas III Saumlaki, David Lekatompessy, memantau perkembangan green house Lapas Saumlaki, Rabu (1/9). Pada kesempatan itu, ia didampingi jajaran subseksi pembinaan Lapas Saumlaki.

“Kami terus dilakukan berbagai upaya dalam membina Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang produktif dan berdaya guna dengan menghadirkan sejumlah terobosan dan inovasi, termasuk green house, untuk mendukung program pembinaan kemandirian di bidang pertanian,” terang Kalapas.

Ia berharap green house dapat mendorong jajaran dan WBP untuk terus berinovasi dan mengembangkan diri.  "Semoga dengan adanya green house ini benar-benar menjadi solusi dan mendorong kita semua untuk terus berinovasi,” harap David.

Sementara itu, Kepala Subseksi Pembinaan, Melkianus Jempormasse, menjelaskan green house adalah sarana dan prasarana yang dibangun untuk menghindari dan merawat tanaman terhadap berbagai cuaca. Jenis tanaman yang tidak sesuai dengan iklim lokal, seperti tanaman hias, sayuran, dan buah yang bernilai ekonomi tinggi, namun sulit dibudidayakan di lahan luar, dapat dibudidayakan melalui pengendalian iklim di dalam green house

"Lokasi Lapas yang dekat dengan pantai dan cuaca yang cukup panas membuat kami agak kesulitan untuk mencoba menanam beberapa tanaman bernilai ekonomi tinggi sehingga pembangunan green house merupakan salah satu solusi yang kami ambil. Saat ini di green house kami mulai mencoba tanaman baru, seperti anggur, strawberry, selada, dan tomat. Selain itu, kami juga tanam sawi sendok dengan sistem hidroponik," jelas Melki.

Tak hanya tanaman dapat tumbuh dan produksi sepanjang tahun secara kesinambungan tanpa banyak dipengaruhi oleh musim, green house juga menjanjikan berbagai manfaat, seperti pengairan yang lebih efisien, risiko serangan hama, dan ancaman penyakit tanaman yang lebih rendah serta kualitas hasil tanam yang terjamin. (IR)

 

Kontributor: Yossi L.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0