Kalapas Sukamara Pantau Pembuatan Masker Oleh WBP

Kalapas Sukamara Pantau Pembuatan Masker Oleh WBP

Sukamara, INFO_PAS – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas III Sukamara memantau pembuatan masker yang dilakukan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Rabu (20/5). Hal ini dilakukan sebagai salah satu misi Lapas Sukamara, yaitu berupaya untuk membawa WBP menjadi lebih baik.

Hasilnya, lewat bimbingan petugas, WBP Lapas Sukamara berhasil menyulap kain menjadi masker. "Hari ini WBP membuat masker kain. Ini juga berkaitan dengan pandemi Coronavirus disease (COVID-19). Jadi, fungsinya juga sebagai Alat Pelindung Diri, baik dipergunakan WBP maupun petugas. Jika dimungkinkan nantinya dapat dibuat lebih banyak lagi dan akan kami berikan kepada masyarakat," jelas Asmuri.

Ia pun berharap pandemi COVID-19 segera berakhir. "Mudah-mudahan COVID-19 bisa hilang dan keadaan kembali normal," harap Asmuri.

Sementara itu, salah satu petugas Lapas Sukamara, Sapta Irawan, menjelaskan, masker tersebut dibuat dari benang bintik (kain batik) khas Kalimantan Tengah sehingga motif terlihat berbeda dengan masker lain. "Semoga ke depannya WBP lebih mandiri dalam membuat karya. Selain itu, masker ini juga dibuat untuk memenuhi ketersediaan masker bagi Lapas Sukamara secara internal," kata Sapta.

 

 

Kontributor: Lapas Sukamara

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0