Kanwil Ditjenpas Maluku Gelar Buka Puasa Bersama Anak Binaan LPKA Ambon

Ambon, INFO_PAS – Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Maluku gelar acara buka puasa bersama Anak Binaan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon, Kamis (20/3). Dikatakan Kepala Kanwil (Kakanwil) Ditjenpas Maluku, Ricky Dwi Biantoro, buka puasa bersama ini lebih dari sekadar momen silaturahmi.
"Ini merupakan salah satu upaya kami dalam mendukung pembinaan moral dan spiritual Anak Binaan di LPKA Ambon. Kami berharap kegiatan ini mempererat hubungan antara instansi pemerintah serta memastikan ibadah Ramadan mereka berjalan dengan aman, tertib, dan penuh makna," harap Ricky.
Ricky juga menekankan pentingnya kegiatan ini dalam proses rehabilitasi moral bagi Anak Binaan. "Kami tidak hanya fokus pada pembinaan fisik, tetapi juga pada pembinaan spiritual yang dapat membantu mereka menjalani kehidupan yang lebih baik di masa depan," tambahnya.
Selain itu, Kakanwil memberikan bantuan sosial kepada Anak Binaan dan masyarakat kurang mampu di sekitar LPKA Ambon. Bantuan ini diberikan sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap kebutuhan mereka, terutama di bulan Ramadan.
"Buka puasa bersama ini tidak hanya sebagai sarana mempererat hubungan antara instansi pemerintah, tetapi juga sebagai wujud nyata kepedulian kami terhadap masyarakat yang membutuhkan dan Anak Binaan LPKA Ambon. Kami berharap bantuan sosial ini meringankan beban mereka, baik dalam menjalankan ibadah puasa maupun memenuhi kebutuhan sehari-hari selama bulan suci Ramadan," ucap Ricky.
Hal senada disampaikan Kepala LPKA Ambon, Kurniawan Wawondos. "Kami berharap dengan kebersamaan ini, Anak Binaan merasakan kedamaian dan nilai-nilai kehidupan yang lebih baik. Ini adalah bagian dari proses pembinaan holistik yang kami lakukan, untuk membantu mereka kembali ke masyarakat dengan bekal yang positif," jelasnya.
Salah satu Anak Binaan, mengungkapkan perasaannya setelah mengikuti acara tersebut. "Ini adalah pengalaman yang sangat menyentuh hati. Kami merasa lebih dihargai dan lebih dekat dengan para petugas. Buka puasa bersama ini mengajarkan kami untuk lebih bersyukur dan berharap bisa menjadi pribadi yang lebih baik," ujarnya.
Pada kesempatan yang sama dilakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara LPKA Ambon dengan Yayasan Wahdah Islamiyah Kota Ambon. PKS ini bertujuan meningkatkan pembinaan kerohanian bagi Anak Binaan LPKA Ambon sebagai bagian dari upaya mendukung rehabilitasi moral dan spiritual mereka.
"Kami sangat mengapresiasi dukungan dari Wahdah Islamiyah Kota Ambon yang telah bekerja sama dengan kami untuk membina Anak Binaan secara spiritual. Kerja sama ini akan membantu mereka untuk memperbaiki diri, menemukan kedamaian batin, dan memberikan arah hidup yang lebih positif ke depannya," ujar Kurniawan.
Sementara itu, Ustaz Hery Fadly dari Yayasan Wahdah Islamiyah Kota Ambon menegaskan pembinaan spiritual sangat penting untuk membantu Anak Binaan dalam proses rehabilitasi mereka. "Kami berharap melalui kegiatan keagamaan dan pembinaan rohani yang akan kami lakukan di LPKA Ambon, Anak Binaan merasakan kedamaian dan mendapatkan bekal moral yang baik untuk kembali ke masyarakat sebagai pribadi yang lebih baik. Kami berkomitmen untuk mendampingi mereka dalam proses tersebut," janjinya.
Dalam kerja sama ini, Yayasan Wahdah Islamiyah Kota Ambon akan memberikan pendampingan dalam bentuk kegiatan keagamaan, seperti pembelajaran agama, salat berjamaah, dan penyuluhan tentang nilai-nilai Islam yang dapat membantu Anak Binaan dalam proses pembinaan karakter mereka. Dengan adanya dukungan dari Wahdah Islamiyah, diharapkan Anak Binaan menjalani proses rehabilitasi dengan lebih baik dan mendapatkan bekal yang berguna untuk masa depan mereka setelah kembali ke masyarakat. (IR)
Kontributor: Kanwil Ditjenpas Maluku, LPKA Ambon
What's Your Reaction?






