Karutan Palangka Raya Promosikan Produk Getah Nyatu WBP di RRI Pro 4

Karutan Palangka Raya Promosikan Produk Getah Nyatu WBP di RRI Pro 4

Palangka Raya, INFO_PAS – Kepala Ruman Tahanan Negara (Karutan) Kelas IIA Palangka Raya, Suwarto, mempromosikan kerajinan getah nyatu unik buatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) saat didaulat menjadi narasumber "Obrolan Budaya" di RRI Pro 4, Kamis (4/3). Kepada host Mayu Roeheni, Karutan menjelaskan setiap Unit Pelaksana Teknis memiliki produk unggulan atau ciri khas terkait produk kerajinannya, contohnya kerajian getah nyatu di Rutan Palangka Raya karena pohon getah nyatu hanya ada di Kalimantan Tengah.

“WBP yang mempunyai keahlian kerajinan tangan getah nyatu, keahliannya tersebut dapat diajarkan kepada WBP yang ingin belajar kerajinan getah nyatu,” terang Suwarto didampingi Kepala Subseksi Kegiatan Kerja, Agustinus, serta staf kegiatan kerja Rutan Palangka Raya.

Ia juga menyampaikan produk getah nyatu Rutan Palangka Raya telah banyak mengikuti event, seperti pameran Kalteng Expo, Pameran di Kantor Walikota Palangka Raya, Prison Art Show, event dari kementerian perindustrian, Dekranasda Kota Palangka Raya maupun Provinsi Kalimantan Tengah di acara TITAF Expo di Jogjakarta, serta beberapa event kementerian, khususnya Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

“Pembuatan getah nyatu bisa dapat dipesan sesuai permintaan konsumen yang membutuhkan atau tinggal mendatangi Galeri Pojok Warna Rupa di halaman Rutan Palangka Raya. Bisa juga memesan online di sosial media kami atau toko online,” terang Karutan seraya berharap produk kerajinan WBP dapat dikenal luas oleh masyarakat. (IR)

 

 

Kontributor: Rutan Palangka Raya

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0