Klien Bapas Pekalongan Laksanakan Aksi Sosial Bersih-Bersih Lingkungan KUA Adiwera
Tegal, INFO_PAS – Pos Balai Pemasyarakatan (Bapas) Tegal laksanakan aksi sosial berupa kerja bakti bersih-bersih di lingkungan Pos Bapas dan kompleks Kantor Urusan Agama Adiwerna, Kabupaten Tegal, Senin (19/1). Kegiatan ini merupakan upaya Bapas Pekalongan dalam menumbuhkan kepedulian sosial dan mendukung proses reintegrasi Klien Pemasyarakatan di tengah masyarakat.
Aksi sosial tersebut melibatkan 20 Klien Bapas Pekalongan yang terdiri dari 17 Klien Pembebasan Bersyarat dan tiga Klien Cuti Bersyarat. Para Klien mengikuti kegiatan dengan penuh semangat dan tanggung jawab, turut berpartisipasi aktif dalam menjaga kebersihan dan kerapian lingkungan.
Kepala Bapas Pekalongan, Tri Haryanto, mengapresiasi pelaksanaan aksi sosial tersebut. “Kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar, tetapi juga menjadi sarana pembinaan bagi Klien agar mampu berkontribusi secara positif di masyarakat serta menumbuhkan rasa tanggung jawab dan kepedulian sosial,” terangnya.
Sementara itu, Ketua Tim Pos Bapas Tegal, Daryoto, menyampaikan dengan hadirnya Pos Bapas Tegal, Klien Bapas Pekalongan yang berada di wilayah Kabupaten Tegal dan sekitarnya dapat melaksanakan wajib lapor dengan lebih dekat dan mudah. “Pos Bapas Tegal siap mengimplementasikan KUHP Nasional sebagai bagian dari penguatan pelaksanaan tugas pembimbingan dan pengawasan Klien Pemasyarakatan,” tegasnya.
Selama kegiatan, aksi sosial berlangsung lancar, tertib, dan aman di bawah pengawasan petugas Bapas. Kegiatan ini menjadi komitmen Bapas Pekalongan dalam melaksanakan pembimbingan kemasyarakatan yang humanis, responsif, dan berorientasi pada pemulihan, serta pelayanan yang semakin mendekatkan negara kepada masyarakat. (IR)
Kontributor: Bapas Pekalongan
What's Your Reaction?


