Kolaborasi LPKA Medan dan Disdikbud Dorong Pendidikan Anak Binaan

Kolaborasi LPKA Medan dan Disdikbud Dorong Pendidikan Anak Binaan

Medan, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan terus berupaya meningkatkan kualitas pembinaan melalui jaminan hak pendidikan bagi Anak Binaan. Komitmen tersebut diwujudkan melalui kunjungan Kepala Bidang Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Nonformal Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Medan, Ismail Marzuki Siregar, ke Sekolah NKRI LPKA Medan, Selasa (28/10).

Kunjungan ini menjadi langkah penting dalam memperkuat sinergi antara LPKA Medan dan Disdikbud Kota Medan, khususnya dalam pelaksanaan program pendidikan nonformal bagi Anak Binaan.

Kepala LPKA Medan, Fauzi Harahap, menegaskan bahwa pendidikan merupakan pilar utama dalam pembinaan di LPKA. Menurutnya, proses pendidikan yang baik menjadi kunci perubahan sikap dan masa depan yang lebih cerah bagi Anak Binaan.

“Pendidikan bukan sekadar kewajiban, tetapi bagian dari proses pemulihan jati diri anak. Melalui belajar, mereka mengenali potensi diri, menanamkan nilai moral, serta membangun kepercayaan diri untuk menatap masa depan. Karena itu, kolaborasi dengan Dinas Pendidikan menjadi penguat bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pembinaan di LPKA Medan,” ujar Fauzi.

Sementara itu, Ismail Marzuki Siregar menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap langkah progresif LPKA Medan dalam memastikan hak pendidikan bagi Anak Binaan.

“Kami melihat LPKA Medan tidak hanya menjalankan fungsi pembinaan, tetapi juga benar-benar menghadirkan pendidikan yang membangun masa depan. Anak-anak di sini diberi kesempatan untuk belajar, menanamkan nilai moral, dan mempersiapkan diri kembali ke masyarakat,” ungkap Ismail.

Melalui kolaborasi ini, diharapkan pembinaan di LPKA Medan semakin berorientasi pada penguatan karakter dan kesiapan Anak Binaan untuk berintegrasi kembali ke masyarakat. (afn)

 

Kontributor: Humas LPKA Medan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0