KPPS dan Pengamanan Lapas Narkotika Karang Intan Simulasikan Pemungutan Suara pada Pemilu 2024

KPPS dan Pengamanan Lapas Narkotika Karang Intan Simulasikan Pemungutan Suara pada Pemilu 2024

Karang Intan, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan simulasikan pemungutan suara pada Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024, Selasa (30/1). Bersama Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Sungai Alang Kecamatan Karang Intan, kegiatan tersebut diikuti 35 petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan 10 petugas pengamanan Lapas Narkotika Karang Intan.

Kepala Lapas Narkotika Karang Intan, Wahyu Susetyo, menuturkan simulasi ini adalah upaya konkret untuk memastikan petugas KPPS dan pengamanan mendapatkan gambaran jelas terhadap tugas dan tanggung jawab yang harus dilaksanakan. “Kami ingin pemungutan suara pada Pemilu Tahun 2024 berlangsung lancar dan sukses. Dengan dilangsungkannya simulasi, para petugas KPPS dan pengamanan yang ditunjuk dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab sesuai aturan yang ada,” ujarnya.

Wahyu menambahkan simulasi ini menjamin pemungutan suara nantinya bebas dari hal-hal yang bisa menghambat pelaksanaan. Selain itu, hal ini juga menjamin pemenuhan hak Warga Binaan untuk berpartisipasi pada pesta demokrasi dalam menentukan pemimpin masa depan.

“Simulasi ini untuk mengantisipasi berbagai hal yang sekiranya mengganggu kelancaran proses pemungutan suara dan bagaimana kami mengatasi hal tersebut,” tambah Wahyu.

Hal senada disampaikan anggota PPS Desa Sungai Alang, Siti Jubaidah. “Simulasi ini mempersiapkan para KPPS dan pengamanan agar memahami mekanisme serta alur pemungutan, penghitungan, dan rekapitulasi suara. Kegiatan ini dibuat semirip mungkin dengan saat pelaksanaan nanti,” ungkapnya.

 

Kontributor: LPN Karang Intan
 

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0