Rutan Masohi Sosialisasikan Anti Kekerasan Seksual dan Perundungan di SMAN 37 Maluku Tengah

Rutan Masohi Sosialisasikan Anti Kekerasan Seksual dan Perundungan di SMAN 37 Maluku Tengah

Maluku Tengah, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Masohi sosialisasikan anti kekerasan seksual dan perundungan serta dampak fisiologis bagi kesehatan anak, Selasa (25/2). Bertempat di SMAN 37 Maluku Tengah, sosialiasi disampaikan oleh Kepala Rutan Masohi, Yusuf Mukharom, didampingi Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan, Hakim Abdul Gani. 

Selaku narasumber, Yusuf memaparkan kepada siswa dan siswi kelas 10-11 dengan materi tentang definisi dari kekerasan dan perundungan (bullying). Ia juga memaparkan dasar pemahaman bullying serta pentingnya pembinaan mental dan pengawasan dari orang tua dan guru kepada anak-anak.

“Kami harap siswa dan siswi SMAN 37 Maluku Tengah dan seluruh anak yang masih mengenyam bangku pendidikan mengetahui sejak dini hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan kepada teman-temannya atau orang lain,” harap Yusuf seraya berharap kegiatan ini memberikan dampak positif baik bagi anak-anak dan masyarakat.

Harapan senada disampaikan Hakim Abdul Gani. “Kami berharap dengan dilaksanakan kegiatan ini mencegah para pelajar agar tidak melakukan kejahatan dan budaya kekerasan sesama mereka di tengah masyarakat. Kami sejatinya menginginkan lingkungan pelajar yang beriman dan bertakwa kepada tuhan yang maha esa. Keimanan dan ketakwaan para pelajar nantinya termanifestasi dalam akhlak yang mulia terhadap diri sendiri, sesama manusia, alam, dan negaranya,,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMAN 37 Maluku Tengah, Nurhayati, mengapresiasi kedatangan jajaran Rutan Masohi untuk memberikan materi bahaya kekerasan dan bullying kepada siswa dan siswinya. ”Semoga apa yang sudah disampaikan menjadi bekal bagi mereka agar terhindar dari hal-hal negatif,” harapnya. (IR)

 


Kontributor: Rutan Masohi
 

What's Your Reaction?

like
2
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0