Lapas Anak Martapura Tandatangani MoU dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar

Martapura, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Anak Martapura dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar menandatangani MoU mengenai Penyelenggaraan Pelayanan Kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Senin (11/5). MoU yang dilaksanakan saat apel pagi gabungan di halaman Kantor Pemerintah Daerah Kabupaten Banjar merupakan kelanjutan kerjasama yang sudah berjalan untuk lebih mempererat kerjasama antar Instansi/Stakeholder. Bupati Kabupaten Banjar, Pangeran Khairul Saleh Sangat mendukung dan memberikan apresiasi yang bagus dalam upaya Pelayanan Kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan. “ Saya berharap dengan telah ditandatangani MoU ini Pelayanan terhadap WBP lebih ditingkatkan lagi agar terpenuhi standar layanan kesehatan bagi WBP Lapas Anak Martapura,” ujar Khairul. Sementara itu Kalapas Anak Martapura, Lenggono Budi berharap hal ini dapat terus berjalan dengan maksimal karena ini adalah bagian dari pelayanan. “Jangan jadikan MoU se

Lapas Anak Martapura Tandatangani MoU dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar
Martapura, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Anak Martapura dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar menandatangani MoU mengenai Penyelenggaraan Pelayanan Kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Senin (11/5). MoU yang dilaksanakan saat apel pagi gabungan di halaman Kantor Pemerintah Daerah Kabupaten Banjar merupakan kelanjutan kerjasama yang sudah berjalan untuk lebih mempererat kerjasama antar Instansi/Stakeholder. Bupati Kabupaten Banjar, Pangeran Khairul Saleh Sangat mendukung dan memberikan apresiasi yang bagus dalam upaya Pelayanan Kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan. “ Saya berharap dengan telah ditandatangani MoU ini Pelayanan terhadap WBP lebih ditingkatkan lagi agar terpenuhi standar layanan kesehatan bagi WBP Lapas Anak Martapura,” ujar Khairul. Sementara itu Kalapas Anak Martapura, Lenggono Budi berharap hal ini dapat terus berjalan dengan maksimal karena ini adalah bagian dari pelayanan. “Jangan jadikan MoU sebagai formalitas penandatangan saja, namun yang lebih penting lagi mengimplementasikannya dilapangan,” ujar Lenggono.(AP) Kontributor : Robbyanoor

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0