Lapas Brebes-BLK Tegal Gelar Pelatihan Kemandirian Bersertifikasi Bagi WBP

Lapas Brebes-BLK Tegal Gelar Pelatihan Kemandirian Bersertifikasi Bagi WBP

Brebes, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Brebes bekerja sama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Tegal gelar pelatihan kemandirian bersertifikasi bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) mulai Rabu (2/2). Pembukaan pelatihan berlangsung di Aula Dalam Lapas Brebes pukul 09.00 WIB dan diikuti 60 WBP Lapas Brebes.

Pelatihan yang akan dilaksanakan selama 10 hari ini antara lain pelatihan menjahit, pelatihan las listrik, dan pelatihan pertukangan kayu. Kegiatan juga ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara kedua belah pihak.

Kepala Lapas (Kalapas) Brebes, Isnawan, menyampaikan kegiatan ini sebagai upaya untuk mewujudkan pembinaan kemandirian di Lapas Brebes. Ia berharap WBP setelah mengikuti kegiatan ini, selain mempunyai keterampilan bersertifikasi, kelak setelah menjalan pidana di Lapas bisa mendapatkan kesempatan untuk diterima di dunia kerja dan melaksanakan fungsi sosialnya, baik sebagai anggota atau kepala keluarga maupun anggota masyarakat.

“Kami berharap WBP mengikuti pelatihan dengan baik dan serius agar kelak ilmu yang diajarkan dapat dipahami dan dipraktikkan dengan baik pula,” harap Isnawan.

Sementara itu, Samsudin selaku Kepala BLK Kabupaten Tegal menyampaikan rasa senangnya dan berterima kasih kepada Lapas Brebes atas kerja sama dalam meningkatkan mutu dan keterampilan WBP. Ia berharap kegiatan baik ini terus dilaksanakan setiap tahunnya.

“Berharap ke depannya kerja sama ini terus dijalin guna meningkatkan mutu dan keterampilan WBP supaya bisa produktif,” ujar Samsudin.

Selanjutnya, dilakukan penyematan kartu peserta pelatihan kepada perwakilan WBP didampingi Kepala BLK Kabupaten Tegal serta Kalapas dan pejabat struktural Lapas Brebes. (IR)

 

 

Kontributor: Lapas Brebes

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0