Lapas Jember Gandeng SSC Berikan Keterampilan & Pengolahan Pisang Cavendish

Lapas Jember Gandeng SSC Berikan Keterampilan & Pengolahan Pisang Cavendish

Jember, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Jember dan Perkumpulan Saduluran Salawase Center (SSC) menyepakati Perjanjian Kerja Sama (PKS) pemberian keterampilan dan keahlian budidaya pisang Cavendish sebagai salah satu pembinaan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Rabu (1/9). PKS tersebut ditandatangani Pelaksana Tugas Kepala Lapas Jember, Sarwito, dan Deny Prasetya selaku Pembina SSC.

PKS antara Lapas Jember dan SSC akan berlangsung selama dua tahun sejak penandatanganan PKS. “Kebetulan kami punya lahan yang cukup luas di Lapas yang selama ini digunakan sebagai Sarana Asimilasi dan Edukasi. Dengan adanya SSC ini, kami terima tawaran mereka untuk memberikan keahlian budidaya pisang Cavendish sekaligus pemanfaatan lahan Lapas yang luas,” terang Sarwito.

Ia juga mengungkapkan rasa optimisnya atas kerja sama dengan SSC tersebut. Ke depannya bukan hanya budidaya penanaman, tapi juga pengolahan. “Selama ini produk-produk Lapas masih belum memiliki sistem pemasaran yang baik, bahkan masih ada label negatif dari masyarakat. Dengan kerja sama pihak ketiga ini, kami hanya menyediakan lahan dan menyediakan sumber daya untuk dilatih, sedangkan pemasaran menjadi tanggung jawab pihak ketiga,” tambah Sarwito.

Dukungan disampaikan Deny Prasetya selaku Pembina SSC. “Nantinya PKS bukan hanya dalam budidaya pisang Canvendish, tetapi juga keterampilan menjahit, mengobras, dan membuat kue. Paling tidak nantinya teman-teman yang diLapas Jember sebelum keluar bisa memiliki skill yang akan berguna saat bermasyarakat kembali, ujar Deny.

Bila WBP bebas dari Lapas dan belum memiliki keterampilan, setidaknya mereka memliki keterampilan yang bisa diterapkan. “Kami siap menampung mereka sebagai tenaga pertanian karena kami memang sedang kekurangan tenaga,” janji Deny. (IR)

 

Kontributor: Lapas Jember

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0