Lapas Kotaagung Gelar Razia Gabungan dengan Polri, TNI dan BNN

Kotaagung, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kotaagung gandeng Polri, BNN dan TNI lakukan razia di blok hunian warga binaan pemasyarakatan (WBP). Sekitar 100 anggota gabungan tim razia yang terdiri dari anggota Lapas Kotaagung, BNN Tanggamus, Polres Tanggamus, Kodim 0424 Tanggamus menyisir blok hunian lapas, Sabtu malam (4/3). Adapun target dari operasi malam itu adalah narkoba dan barang terlarang lainnya yang tidak diperbolehkan berada di dalam Lapas. Kapolres Tanggamus, AKBP Ahmad Mamora, Dandim 0424 Tanggamus, Letkol Inf Kristomei Sianturi, Kepala BNN, Qolbidi begitu pun Kepala Lapas Kotaagung, Yandi Suyandi turun langsung memimpin razia yang dibagi menjadi 10 regu itu. Kepala Lapas Kotaagung Yandi Suyandi menyatakan, razia ini berdasarkan instruksi dari

Lapas Kotaagung Gelar Razia Gabungan dengan Polri, TNI dan BNN
Kotaagung, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kotaagung gandeng Polri, BNN dan TNI lakukan razia di blok hunian warga binaan pemasyarakatan (WBP). Sekitar 100 anggota gabungan tim razia yang terdiri dari anggota Lapas Kotaagung, BNN Tanggamus, Polres Tanggamus, Kodim 0424 Tanggamus menyisir blok hunian lapas, Sabtu malam (4/3). Adapun target dari operasi malam itu adalah narkoba dan barang terlarang lainnya yang tidak diperbolehkan berada di dalam Lapas. Kapolres Tanggamus, AKBP Ahmad Mamora, Dandim 0424 Tanggamus, Letkol Inf Kristomei Sianturi, Kepala BNN, Qolbidi begitu pun Kepala Lapas Kotaagung, Yandi Suyandi turun langsung memimpin razia yang dibagi menjadi 10 regu itu. Kepala Lapas Kotaagung Yandi Suyandi menyatakan, razia ini berdasarkan instruksi dari Menteri Hukum dan HAM untuk menjadikan Lapas sebagai tempat pembinaan warga binaan yang bersih. "Razia ini sifatnya melaksanakan instruksi dan dilaksanakan oleh Lapas, Kepolisian, TNI dan BNN," kata Yandi. Tidak ditemukan narkoba dalam razia malam itu, namun petugas gabungan berhasil mengamankan senjata tajam, handphone dan simcard. Sementara itu, Kapolres Tanggamus, AKBP Ahmad Mamora menuturkan razia gabungan seperti ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan untuk mewujudkan lapas bersih dari narkoba. (NH)   Kontributor: Lapas Kotaagung

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0