Lapas Narkotika Sungguminasa Sosialisasikan SiMaya
Sungguminasa, INFO_PAS - Perkenalan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Narkotika Sungguminasa dengan Sistem Administrasi Perkantoran MAYA (SiMaya) menjadi agenda awal tahun 2015 yang dilakukan pada Rabu (7/1). Tujuannya untuk meningkatkan kinerja di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dalam menyongsong reformasi birokrasi bidang administrasi perkantoran yang diperkenalkan oleh Kementerian Komunikasi dan Informasi.
Bertempat di ruang Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Sungguminasa, seluruh jajaran tata usaha berkumpul untuk mengikuti sosialisasi SiMaya. “Sosialisasi ini diadakan karena adanya pengalihan Tata Naskah Dinas Elektronik ke Simaya sesuai petunjuk dari Kantor Wilayah Sulawesi Selatan, maka kami pelajari aplikasi ini secara mandiri,†jelas Abdul Azis, Kepala Urusan Umum yang bertanggung jawab atas bagian persuratan.
Kalapas Narkotika Sungguminasa, Erwedi Supriyatno, meminta semua jajaran tata usaha agar memahami IT dan mempelajari ap
Sungguminasa, INFO_PAS - Perkenalan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Narkotika Sungguminasa dengan Sistem Administrasi Perkantoran MAYA (SiMaya) menjadi agenda awal tahun 2015 yang dilakukan pada Rabu (7/1). Tujuannya untuk meningkatkan kinerja di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dalam menyongsong reformasi birokrasi bidang administrasi perkantoran yang diperkenalkan oleh Kementerian Komunikasi dan Informasi.
Bertempat di ruang Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Sungguminasa, seluruh jajaran tata usaha berkumpul untuk mengikuti sosialisasi SiMaya. “Sosialisasi ini diadakan karena adanya pengalihan Tata Naskah Dinas Elektronik ke Simaya sesuai petunjuk dari Kantor Wilayah Sulawesi Selatan, maka kami pelajari aplikasi ini secara mandiri,†jelas Abdul Azis, Kepala Urusan Umum yang bertanggung jawab atas bagian persuratan.
Kalapas Narkotika Sungguminasa, Erwedi Supriyatno, meminta semua jajaran tata usaha agar memahami IT dan mempelajari aplikasi ini. “Jalankan aplikasi ini sesuai panduan agar bisa digunakan untuk keperluan surat-menyurat elektronik,†pinta Erwedi.
Antusiasme pun ditunjukkan para pegawai yang ikut dalam sosialisasi ini, khususnya saat operator mulai mendemonstrasikan sistem kerja SiMaya melalui layar infocus. Bahkan aplikasi ini bisa juga diakses melalui smartphone.
“Semoga SiMaya dapat memudahkan dan mengefisienkan kerja birokrasi,†harap Agi Dwi Pangestu, operator SiMaya Lapas Narkotika Sungguminasa. (IR)
Kontributor: Ruri Fatimasari