Lapas Padang Salurkan Bantuan ke Korban Gempa Pasaman

Lapas Padang Salurkan Bantuan ke Korban Gempa Pasaman

Padang, INFO_PAS – Seluruh jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Padang terdorong untuk turut meringankan beban masyarakat Pasaman yang terdampak gempa beberapa waktu lalu. Tampak rombongan Lapas Padang menyampaikan bantuan kepada warga di daerah Malampah, Pasaman, pada Senin (7/3).

Kepala Lapas (Kalapas) Padang, Era Wiharto, menyalurkan bantuan secara langsung. Pada kesempatan itu, pihaknya juga didampingi oleh pejabat struktural. “Alhamdulillah, paket sembako telah sampai kepada saudara kita yang terdampak bencana gempa di daerah Pasaman. Berkat semangat kita bersama dan dukungan dari semua pegawai, paket sembako telah berhasil disalurkan,” tutur Era.

Kalapas berharap bantuan berupa sembako ini bisa meringankan beban para korban gempa yang berada di tenda-tenda pengungsian. Teruntuk saudara kami yang terdampak gempa, semoga tabah dan sabar atas ujian ini dan semoga bantuan yang kami berikan bisa sedikit membantu, ungkapnya.

Bantuan yang diangkut menggunakan dua unit mobil milik Lapas Padang secara langsung diserahkan oleh Kalapas Era beserta jajaran kepada warga di posko bantuan gempa Pasaman.

“Terima kasih kepada Bapak Kalapas dan seluruh petugas Lapas Padang atas bantuan yang diberikan. Hal ini sangat berarti bagi kami,” ungkap salah satu korban di posko bantuan. (prv)

 

Kontributor: Humas Lapas Padang

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0