Pelayanan Kesehatan Responsif, LPKA Medan Rujuk Anak Binaan ke Rumah Sakit

Medan, INFO_PAS - Seorang Anak Binaan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan dirujuk ke Rumah Sakit Umum (RSU) Royal Prima Medan setelah mengeluh merasa sangat lemah dan mengalami diare, Jumat (14/2). Sebelumnya, Anak Binaan tersebut sempat ditangani petugas kesehatan di LPKA Medan.
Sebagai antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Kepala LPKA Medan, Khairul Bahri Siregar, segera memerintahkan Kepala Seksi Perawatan, Reinaldi Hutagalung, melalui tim kesehatan yang bertugas saat itu untuk membawa Anak Binaan ke RSU untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan lebih lanjut. "Saya mengambil langkah pencegahan agar Anak Binaan tersebut segera mendapatkan pelayanan kesehatan lanjutan di RS. Hal ini kami lakukan sebagai wujud komitmen memberikan pelayanan yang profesional, bermutu, ramah, dan menusiawi bagi para Anak Binaan," ucapnya.
Sementara itu, Ummi Kalsum selaku petugas medis LPKA Medan yang bertugas sekaligus mendampingi Anak Binaan saat proses rujukan menjelaskan dari hasil diagnosa sementara dokter Intalasi Gawat Darurat RSU. Royal Prima Medan, Anak Binaan tersebut menderita gastroenteritis dan mengalami dehidrasi ringan-sedang. "Dokter menyampaikan hasil laboratorium pemeriksaan darah dan feses akan dapat diketahui esok hari. Untuk Anak Binaan tersebut, dokter menyarankan untuk dilakukan rawat inap," jelasnya. (IR)
Kontributor: LPKA Medan
What's Your Reaction?






