Lapas Sampit Kembali Giatkan Pelatihan Kepramukaan

Sampit, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sampit kembali melaksanakan pelatihan Pramuka bagi Warga Binaan Pemasyarakata (WBP), Senin (22/6). Bertempat di lapangan dalam lapas, Kepala Lapas (Kalapas) Sampit, Agung Supriyanto, didampingi Kepala Seksi Bimbingan Narapidana Anak Didik dan Kegiatan Kerja, Suhaimi, Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas, Purwantoko, serta para instruktur membuka secara resmi pelatihan kepramukaan WBP Lapas Sampit.
Acara diawali dengan apel Pramuka dan penyerahan perlengkapan Pramuka secara simbolis oleh Kalapas kepada perwakilan WBP Lapas Sampit. "Tujuan dibentuknya Pramuka adalah membentuk karakter, kepribadian, dan akhlak yang mulia, menanamkan rasa cinta tanah air dan bangsa, menggali potensi diri, serta meningkatkan keterampilan sehingga menjadi individu yang bermanfaat, baik bagi dirinya sendiri maupun orang lain,” terang Agung.
Ia meminta WBP mengikuti kegiatan dengan penuh semangat dan bersungguh-sungguh agar mendapatkan manfaat dari kegiatan ini. Tak lupa, Kalapas juga mengapresiasi Tim Kepramukaan Lapas Sampit atas keseriusannya menghidupkan kembali kegiatan Pramuka yang sudah lama tidak berjalan.
"Dengan semangat dan doa bersama, kita pasti bisa karena bersama kita bisa," pungkas Agung.
Kontributor: Lapas Sampit
What's Your Reaction?






