Lapas Ternate Tingkatkan Pengawasan melalui Razia Insidentil Malam Hari
Ternate, INFO_PAS — Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) Kelas IIA Ternate laksanakan razia insidentil dalam memperkuat deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib), Kamis (13/11) malam. Kegiatan dimulai pukul 21.00 WIT dengan menyasar area kamar hunian Warga Binaan.
Razia dipimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas, Jefry R. Persulessy, bersama jajaran kesatuan pengamanan, staf kamtib, komandan jaga regu pengamanan malam, anggota regu pengamanan, dan Calon Aparatur Sipil Negara tahun 2024. Tim fokus melakukan penggeledahan pada dua kamar hunian, yaitu Blok A Kamar 5 yang dihuni Warga Binaan perkara narkotika dan Blok F Kamar 4 yang dihuni Warga Binaan pidana umum.
Penggeledahan dilakukan secara humanis, namun tetap tegas sesuai standar operasional pengamanan. Hasilnya, petugas menemukan sejumlah barang terlarang yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan, antara lain satu kabel, tiga gelas stainless, lima botol parfum kaca, tiga sendok besi, satu piring kaca, dua korek api, dua gunting, dua cutter, dan satu teko listrik
Jefry menyampaikan hasil razia malam tersebut menjadi pengingat pentingnya kewaspadaan seluruh jajaran pengamanan. “Barang-barang yang ditemukan malam ini menunjukkan potensi kerawanan tetap ada sehingga penguatan deteksi dini dan pengawasan harus terus ditingkatkan. Kami berterima kasih kepada seluruh personel yang terlibat dalam operasi ini,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Lapas Ternate, Faozul Ansori, menegaskan kegiatan seperti ini merupakan langkah penting dalam menjaga stabilitas keamanan di Lapas. “Penggeledahan insidentil ini adalah komitmen kami untuk memastikan Lapas Ternate tetap berada dalam kondisi aman, tertib, dan bebas dari hal-hal yang berpotensi mengganggu keamanan. Pengawasan dan razia akan terus kami lakukan secara berkala maupun insidentil,” tegasnya.
Dengan adanya kegiatan ini, Lapas Ternate berharap tercipta lingkungan pembinaan yang lebih aman, tertib, dan kondusif bagi seluruh Warga Binaan maupun petugas. (IR)
Kontributor: Lapas Ternate
What's Your Reaction?


