LPKA Batam Bersama Dompet Dhuafa Gelar Pengajian bagi Anak Binaan

LPKA Batam Bersama Dompet Dhuafa Gelar Pengajian bagi Anak Binaan

Batam, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Batam gelar pengajuan sebagai pembinaan kepribadian bagi Anak Binaan Muslim, Kamis (10/10). Kegiatan ini bekerja sama dengan Dompet Dhuafa Kota Batam, sebuah lembaga filantropi yang dikenal aktif dalam memberdayakan masyarakat kota Batam.

Kepala LPKA Batam, I Kadek Dedy Wirawan Arintama, mengatakan pembinaan kepribadian ini sangat penting untuk membantu Anak Binaan menemukan jati diri mereka dan membangun kepercayaan diri. "Kami ingin mereka tidak hanya mendapatkan pembinaan dari segi hukum, tetapi juga dari segi spiritual dan moral," ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, Anak Binaan tidak hanya mengikuti pengajian dan mendengarkan ceramah dari ustaz, tetapi juga diajak untuk merenungkan masa depan mereka. Setelah pengajian, mereka diberikan kesempatan untuk menuliskan cita-cita dan harapan mereka di secarik kertas. Hal ini diharapkan memotivasi mereka untuk memiliki tujuan hidup yang lebih jelas dan semangat meraih masa depan yang lebih baik.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, LPKA Batam dan Dompet Dhuafa Kota Batam berharap memberikan inspirasi dan dukungan moral bagi Anak Binaan agar mampu menghadapi tantangan hidup dengan lebih optimis serta menjadi teladan bagi lingkungan sekitar mereka. (IR)

 

 

Kontributor: LPKA Batam

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0