LPKA Medan Terima Wakaf Al-Qur'an dan Buku Islami

LPKA Medan Terima Wakaf Al-Qur'an dan Buku Islami

Medan, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan melalui pembinaan kerohanian Islam mendapatkan sumbangan Mushaf Al-Qur'an dan buku Islami dari Rumah Syamil Qur'an Al-Fajr dan Komunitas Syiar Nabawiyah, Selasa (29/11). Bantuan yang diberikan berupa 98 Mushaf Al-Qur'an, 64 buku Islami, dan tujuh majalah Islam. 

Mushaf Al-Qur'an dan buku-buku Islami diserahkan langsung oleh Penanggung Jawab Rumah Syamil Qur'an Al-Fajr dan Komunitas Syiar Nabawiyah, Ustazah Fanni Maulida Siregar, kepada Kepala Seksi Pembinaan, Leonardo S. Panjaitan, di depan Masjid Al-Hadi LPKA Medan. Leonardo menyampaikan bantuan tersebut sebagai bentuk respek ataupun kepedulian masyarakat terhadap pembinaan LPKA Medan yang senantiasa concern dalam penyelenggaraan program pembinaan mental spiritual bagi Anak.

"Berkesinambungan dalam mengikuti program pembinaan merupakan salah satu tujuan pembinaan di LPKA Medan. Tercatat sejauh ini ratusan Anak mengikuti kegiatan belajar Al-Qur'an meliputi Tahsin, Iqra, dan kegiatan menghafal Al-Qur'an. Sudah lama Anak membutuhkan Mushaf Al-Qur'an dan buku-buku para sahabat Rasulullah sebagai teladan utama meningkatkan motivasi mereka," terang Leo.

Fanni Maulida Siregar mewakili Rumah Syamil Qur'an Al-Fajr dan Komunitas Syiar Nabawiyah menyampaikan kegembiraannya bisa berbagi di LPKA Medan. "Tujuan dari kegiatan ini agar anak-anak kami di LPKA Medan juga bisa mendapatkan pembelajaran Al-Qur'an, bahkan mampu menghafalkannya," ujarnya.

Pada kesempatan berbeda, Kepala LPKA Medan, Tri Wahyudi, mengucapkan banyak terima kasih kepada Rumah Syamil Qur'an Al-Fajr dan Komunitas Syiar Nabawiyah atas wakaf Al-Qur'an dan buku-buku Islami yang diberikan. Ia juga menyampaikan harapannya bagi Anak agar dapat memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya dengan banyak belajar serta membaca Al-Qur’an dan buku-buku motivasi Islami selama menjalani masa pidana.

"Saya berharap Al-Qur'an dan buku-buku Islami yang telah diwakafkan ini menjadi panduan dan contoh bagi Anak agar menjalani masa pidana dengan memanfaatkan waktu dengan baik dan mendapat keridaan Allah SWT," harap Wahyudi. (IR)

 

Kontributor: LPKA Medan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0