Lulus Memuaskan, WBP Lapas Ambon Raih Titel Sarjana

Ambon, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Ambon memfasilitasi penyelenggaraan ujian sarjana sekaligus yudisum terhadap seorang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) an. Febri Suitela. Pelaksanaan ujian berlangsung di ruang rapat Dharma Wanita Lapas Ambon, Sabtu (30/12). Ini merupakan ujian sarjana yang kedua kalinnya yang pernah dilaksanakan di Lapas Ambon dalam waktu yang cukup berdekatan. Sebelumnya, Lapas Ambon juga memfasilitasi ujian dan gelaran yudisium magister bagi seorang WBP. Hadir dalam kegiatan ini lima penguji dan pembimbing dari Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Pattimura dengan diketuai oleh Renard Sitaniapessy selaku Ketua Jurusan Manejemen yang juga dosen pembimbing Febri Suitela. “Semoga kedepannya Lapas juga memberikan kesempatan yang sama kepada narapidana lain seperti ini. Kami pikir perlu ada komunikasi dan komitmen yang sama untuk memajukan pendidikan serta memupuk asa terhadap narapidana agar mereka juga dapat tu

Lulus Memuaskan, WBP Lapas Ambon Raih Titel Sarjana
Ambon, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Ambon memfasilitasi penyelenggaraan ujian sarjana sekaligus yudisum terhadap seorang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) an. Febri Suitela. Pelaksanaan ujian berlangsung di ruang rapat Dharma Wanita Lapas Ambon, Sabtu (30/12). Ini merupakan ujian sarjana yang kedua kalinnya yang pernah dilaksanakan di Lapas Ambon dalam waktu yang cukup berdekatan. Sebelumnya, Lapas Ambon juga memfasilitasi ujian dan gelaran yudisium magister bagi seorang WBP. Hadir dalam kegiatan ini lima penguji dan pembimbing dari Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Pattimura dengan diketuai oleh Renard Sitaniapessy selaku Ketua Jurusan Manejemen yang juga dosen pembimbing Febri Suitela. “Semoga kedepannya Lapas juga memberikan kesempatan yang sama kepada narapidana lain seperti ini. Kami pikir perlu ada komunikasi dan komitmen yang sama untuk memajukan pendidikan serta memupuk asa terhadap narapidana agar mereka juga dapat turut aktif dalam membangun bangsa,” harap Renard Sitaniapessy. Hasilnya pun memuaskan sehingga prosesi dilanjutkan dengan yudisium sarjana sebagai syarat sahnya penggunaan titel serjana untuk WBP Febri. Orangtuanya tak dapat menyembunyikan rasa haru dan bahagianya saat anaknya dinyatakan lulus dengan nilai sangat memuaskan dan berhak menggunakan titel Sarjana Ekonomi. “Beta seng sangka dia bisa jadi sarjana. Puji Tuhan untuk bapak-bapak dan ibu petugas di lapas yang sudah membantu hingga beta punk anak bisa jadi sarjana,” ungkap ibu WBP dengan dialek Ambon yang khas. Kepala Lapas Ambon, La Samsudin, turut memberi pujian atas pengertian baik dari para dosen pembimbing maupun para penguji dari FE yang bersedia memenuhi permintaan Lapas Ambon untuk menyelenggarakan ujian sarjana di lapas. “Kami sangat berterima kasih dan memuji pengertian baik para dosen yang memahami kondisi WBP sehingga bersedia menyelenggarakan kegiatan akademik di lapas. Semoga ini dapat memberikan pembelajaran sesungguhnya terhadap WBP untuk dapat memetik buah atas kesabaran mereka sehingga gelar sarjana yang didapat nantinya menjadi bermanfaat untuk masyarakat bangsa dan negara,” harapnya.     Kontributor: Kardin Laucu     

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0