Masjid Lapas Rangkasbitung Segera Direnovasi, Bentuk Dukungan BRI Terhadap Pembinaan WBP

Rangkasbitung, INFO_PAS – Pondok Pesantren Almaghfiroh Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Rangkasbitung mendapatkan dukungan dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Rangkasbitung. Hal ini diwujudkan melalui Corporate Social Responsibility (CSR) BRI Rangkasbitung untuk merenovasi masjid Lapas.
Surveyor dari BRI Cabang Rangkasbitung mengunjungi langsung Lapas Rangkasbitung pada Sabtu (5/3) dan diterima oleh Kepala Lapas (Kalapas) Rangkasbitung, Budi Ruswanto. Pada kesempatan tersebut, surveyor melakukan kegiatan pengecekan secara langsung terhadap bangunan Masjid At-Taubah Lapas Rangkasbitung yang setiap hari digunakan untuk kegiatan pembinaan kepribadian keagamaan dengan model pondok pesantren.
Kalapas Rangkasbitung mengungkapkan apresiasinya atas komitmen dan dukungan pihak BRI terhadap pembinaan di Lapas. Menurutnya, bantuan tersebut dapat berguna sebagai bagi keberlangsungan program pembinaan dan lebih kondusif. Ia menerangkan, Masjid At-Taubah aktif menyelenggarakan kegiatan-kegiatan kerohanian.
“Di masjid inilah pusat kegiatan pesantren digelar, seperti kajian-kajian keagamaan, pelatihan keagamaan, baca tulis Al-Qur’an, salat berjamaah, tadarus, zikir, dan sebagainya. Tentunya tempat yang representatif akan sangat lebih meningkatkan WBP agar lebih khusyu dan memaknai manfaat yang diterima,” ungkap Kalapas.
“Kegiatan kerohanian menjadi salah satu pembinaan unggulan, oleh karena itu perlu diperhatikan sarana dan prasarana nya dengan baik, agar proses pembinaan menjadi lebih maksimal,” tambah Budi.
Bilal selaku surveyor dari BRI Rangkasbitung berharap nantinya renovasi masjid akan menjadikan penerapan Pondok Pesantren di Lapas sebagai pilot project peningkatan sumber daya manusia yang berkualitas dan berkarakter. “CSR ini merupakan program sosial dari BRI untuk pembinaan di Lapas. Semoga dapat bermanfaat untuk umat seluruhnya,” pungkasnya. (prv)
Kontributor: Rahmat Setiawan/pratamadzyogas
What's Your Reaction?






