Optimalisasi Deteksi Dini, LPKA Ambon Gandeng Polsek Baguala

Optimalisasi Deteksi Dini, LPKA Ambon Gandeng Polsek Baguala

Ambon, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon mengoptimalkan tugas pelaksanaan deteksi dini dengan melakukan koordinasi bersama Kepolisian Sektor (Polsek) Baguala, Selasa (8/2). Kunjungan ini merupakan tindak lanjut Rencana Strategis Tahun 2020-2024 dan Pencapaian Target Kinerja Direktorat Jenderal Pemasyarakatan pada Direktorat Keamanan dan Ketertiban.

LPKA Ambon yang salah satunya diwakili Zulkiply Salampessy selaku Kepala Seksi Pengawasan dan Penegakan Disiplin diterima Kepala Polsek (Kapolsek) Baguala, AKP. Morlan Hutahaean. Dijelaskan Zulkiply, kunjungan tersebut dilakukan untuk menjalin sinergi dan kerja sama antara LPKA dengan Aparat Penegak Hukum, dalam hal ini Polsek Baguala, dalam peningkatan kewaspadaan terhadap gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib) di lingkungan LPKA Ambon.

Demi meningkatkan kewaspadaan gangguan kamtib, kami mengharapkan kerja sama dengan polsek,” terangnya.

Kepala Subseksi Administrasi Pengawasan dan Penegakan Disiplin, Arifin Arif, yang turut hadir dalam kegiatan ini menyampaikan harapannya. “Kiranya melalui koordinasi ini personel Polsek Baguala dapat meningkatkan patrolinya di sekitar LPKA Ambon,” harapnya.

Respon positif pun langsung disampaikan Kapolsek Baguala yang akan mengintensifkan patroli di sekitar LPKA Ambon. Koordinasi seperti ini sangat diperlukan demi menjaga kamtib di wilayah Kecamatan Baguala. Kami akan mengintensifkan patroli di sekitar LPKA Ambon,janji Morlan. (IR)

 

 

 

Kontributor: LPKA Ambon

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
1