Pekan Olahraga & Seni Narapidana Digelar, Sejumlah Lomba Dipertandingkan

Pekan Olahraga & Seni Narapidana Digelar, Sejumlah Lomba Dipertandingkan

Ambon, INFO_PAS – Pekan Olahraga dan Seni Narapidana (Porsenap) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambon resmi dimulai, Selasa (26/7). Giat yang digelar hingga 13 Agustus 2022 ini merupakan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun Ke-77 RI sekaligus memeriahkan Hari Dharma Karyadhika (HDKD) Ke-77 Tahun 2022.

Bertempat di Aula Lapas Ambon, pembukaan Porsenap dipimpin langsung oleh Kepala Seksi Pembinaan Narapidana dan Anak Didik, Meky Patty, mewakili Pelaksana Tugas Kepala Lapas (Kalapas) Ambon, Mulyoko. Ia menyebut Porsenap yang digelar sebagai bentuk rekreasional bagi petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) melalui sejumlah kegiatan olahraga. Adapun jenis perlombaan yang akan dilaksanakan dalam Porsenap Lapas Ambon adalah lomba kebersihan blok, bola voli, senam, catur, dan beberapa mata lomba lainnya.

“Merujuk pada Revisi Undang-Undang Pemasyarakatan yang telah disahkan, narapidana mendapatkan kegiatan rekreasional berupa kegiatan yang bersifat rekreasi di Lapas berupa kompetensi olahraga yang bersifat hiburan,” terang Meky.

Ia juga menambahkan Porsenap sebagai bentuk sinergi dan ajang silaturami antara petugas dan WBP. “Kegiatan ini untuk memupuk semangat dan kebersamaan kita. Selamat bertanding dengan sportif. Tunjukkan semangat kemerdekaan kita,” pesan Meky.

Dari Lapas Kelas III Namlea, Pekan Olahraga, Seni, Intelektual, dan Kesadaran Berbangsa Bernegara (Porsenikab) memasuki pelaksanaan lomba karaoke, Selasa (26/7). Lomba karaoke dipilih untuk mengasah bakat seni WBP dan menyemarakkan HDKD Ke-77.

“Kami berharap melalui Porsenikab, WBP yang telah mendaftarkan diri mengikuti lomba karaoke dapat membuktikan talenta bernyanyinya sebagai sarana pembinaan kepribadian,” harap Pelaksana Harian Kalapas Namlea, Tersih Victor Noya.

Sementara itu, Kepala Subseksi Admisi dan Orientasi, Valda Sopacua, selaku koordinator lomba mengaku lomba karaoke cukup menarik perhatian dan minat WBP. Ada 20 WBP yang sudah mendaftarkan diri di mana telah dibagi dalam dua grup yang berisi 10 peserta. Dari tiap grup akan lolos tiga orang untuk selanjutnya tampil di final.

Hadiah menarik juga sudah dipersiapkan sehingga membuat lomba ini akan makin seru. “Intinya, lomba karaoke dalam rangka semarak HDKD ini dapat menghilangkan kejenuhan sebagai sarana hiburan sekaligus wujud pembinaan kepribadian WBP di bidang seni," ujar Valda. (IR)

 

 

Kontributor: Lapas Ambon, Lapas Namlea

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
1
sad
0
wow
0